Erling Haaland Mandul, Manchester City Muluskan Langkah Arsenal

Erling Haaland Mandul, Manchester City Muluskan Langkah Arsenal - GenPI.co
Mandulnya striker Manchester City Erling Haaland membuat langkah Arsenal kian mulus ke puncak klasemen Liga Primer Inggris. (foto: Reuters)

GenPI.co - Mandulnya striker Manchester City Erling Haaland membuat langkah Arsenal kian mulus ke puncak klasemen Liga Primer Inggris 2022/23.

Erling Haaland menuai sorotan tajam, setelah gagal membawakan kemenangan untuk Manchester City saat bertandang ke Nottingham Forest.

Manchester City bertandang ke City Ground, kandang Nottingham Forest pada laga lanjutan Liga Primer Inggris 2022/23 pekan ke-24, Sabtu (18/2).

BACA JUGA:  Manchester City Bermasalah, Erling Haaland Merapat ke Real Madrid

Di atas kertas, Manchester City seharusnya bisa meraih kemenangan dengan mudah atas Nottingham Forest, dan menempel ketat Arsenal di puncak klasemen Liga Primer Inggris.

Dominasi The Citizens, julukan Manchester City, terlihat di sepanjang 90 menit jalannya pertandingan, di mana Nottingham Forest dibuat tak berkutik secara statistik.

BACA JUGA:  Rekor Memalukan Erling Haaland Setelah Dibungkam Tottenham Hotspur

Anak asuh Pep Guardiola itu tercatat memegang penguasaan bola mencapai 73 persen, berbanding 23 persen untuk kubu tuan rumah.

Tak hanya itu, Manchester City juga tercatat melakukan 17 kali tendangan, dan enam di antaranya tepat sasaran ke gawang Keylor Navas.

BACA JUGA:  Ukir Rekor Gila, Erling Haaland Mulai Gantikan Peran Sergio Aguero

Dari enam tendangan tepat sasaran tersebut, satu di antaranya berbuah gol yang dicetak oleh Bernardo Silva pada menit ke-41.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya