Banyak Cetak Rekor, Erling Haaland Bakal 'Dipenjara' Pep Guardiola

Banyak Cetak Rekor, Erling Haaland Bakal 'Dipenjara' Pep Guardiola - GenPI.co
Banyaknya rekor yang diciptakan oleh Erling Haaland membuat striker Manchester City itu akan 'dipenjara' oleh Pep Guardiola. (foto: twitter.com/ManCity)

GenPI.co - Banyaknya rekor yang diciptakan oleh Erling Haaland membuat striker Manchester City itu akan 'dipenjara' oleh Pep Guardiola.

Maksud 'dipenjara' di sini tentu saja bukan masuk ke dalam hotel prodeo atau ruang jeruji besi, tetapi dijaga ketat untuk tetap bertahan di Manchester City lewat kontrak yang baru.

Dilansir dari The Mirror, Kamis (20/4), The Citizens berusaha mengubah klausul Haaland karena Pep Guardiola menginginkan eks Borussia Dortmund itu bertahan lebih lama di stadion Manchester City.

BACA JUGA:  Erling Haaland Tak Terhentikan, Sepatu Emas Liga Champions di Depan Mata

Diketahui, striker 22 tahun itu datang ke Etihad Stadium pada 2022 dengan menandatangani kontrak yang memiliki klausul pelepasan 150 juta poundsterling.

Klausul pelepasan Haaland itu sendiri baru akan aktif pada akhir Juni 2024 mendatang, saat masa baktinya habis.

BACA JUGA:  Erling Haaland Bukan Tandingan Ronaldo, Mohamed Salah dan Luis Suarez

Saat ini Manchester City akan memberikan tawaran pembaruan kontrak kepada penyerang yang menjadi top skor Liga Champions musim 2021 itu.

Real Madrid telah dirumorkan bakal menjadikan Haaland sebagai prioritas utama yang bakal didatangkan pada 2024 mendatang untuk menggantikan Karim Benzema.

BACA JUGA:  Saingi Erling Haaland, Karim Benzema Striker Mematikan di 2023

Kabar keinginan Madrid untuk mendatangkan Haaland bukan isapan jempol belaka, mengingat Benzema sendiri telah memasuki usia renta pada musim 2023/24 mendatang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya