
GenPI.co - Sebanyak 18 pemain akan memperkuat Timnas sepak bola putri Indonesia melawan Arab Saudi dalam FIFA Match Day melawan Arab Saudi di Arab Saudi pada Kamis (20/2).
Dikutip dari laman kitagaruda.id, Rabu (19/2), dari belasan nama yang dipanggil pelatih Mochizuki Satoru itu ada 2 pemain diaspora, yakni Sydney Sari Hooper dan Estela Loupatty.
Namun demikian, skuad Garuda Pertiwi kontra Arab Saudi ini didominasi para pemain yang pernah membela timnas putri.
BACA JUGA: Hadapi Arab Saudi di FIFA Matchday, Timnas Putri Indonesia Panggil 39 Pemain
Beberapa di antaranya termasuk dalam skuad timnas putri yang menjadi juara Piala AFF Putri 2024 di Kamboja, pada Desember 2024.
Ada 1 nama baru dalam skuad Garuda Pertiwi ini, yakni penyerang Ajeng Sri Handayani.
BACA JUGA: Demi Timnas Putri Indonesia, PSSI Libatkan Unesa dalam Penerapan Sport Science
Kehadiran pemain muda berusia 18 tahun ini menjadi bukti Pelatih Mochizuki yang memberikan kesempatan kepada pemain muda untuk tergabung ke timnas.
Setelah melakoni laga persahabatan melawan Arab Saudi, timnas putri akan menjalani pemusatan latihan di Jepang pada 22 Februari hingga 9 Maret 2025.
BACA JUGA: Timnas Putri Indonesia Juara Piala AFF 2024, Satoru Mochizuki Dipuji Erick Thohir
TC di Jepang ini adalah pengembangan timnas putri sekaligus menjadi bagian persiapan untuk mengikuti Kejuaraan ASEAN Putri 2025 pada Juni 2025.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News