Triatlon Dunia: Kisah Haru Si Hitam Manis Asihta Pinjam Sepeda

Triatlon Dunia: Kisah Haru Si Hitam Manis Asihta Pinjam Sepeda - GenPI.co
Asihta Aulia Azzahra dengan salah satu koleksi sepedanya (foto: SC IG @asihtaaullaazzahra)

GenPI.co - Nama Asihta Aulia Azzahra tentu dikenal banyak pecinta olahraga, terlebih mereka yang mengikuti triatlon.  Asihta mengukir namanya sebagai atlet triatlon Indonesia pertama yang bersaing di Piala Dunia 2019. 

Gadis usia 18 tahun ini, merupakan atlet renang. Ia begitu suka dengan pertandingan triatlon. 

"Menurutku ini olahraga menantang, bukan yang mengintimidasi ya,” kata Asihta kepada pewarta di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta, Kamis (20/2/2020).

Pasalnya, triatlon memang banyak dianggap olahraga yang berat, peserta wajib menuntaskan 3 tahap balapan yaitu renang, sepeda, dan lari.

“Pasti tenaga juga kekuras," ujar Asihta.

Asihta memenangkan pertandingan di tahun 2017. Ia mengungkapkan renang tidak lah sulit baginya.

Hal yang begitu menantang, ketika dirinya melakukan balap sepeda. Yang membuat haru adalah sepeda tersebut ia pinjam dari kawannya.

"Karena belum pernah mencoba road bike, jadi saya harus berlatih dengan ekstra saat pertama kali ikut. Saat mengikuti trriatlon pertama, saya enggak punya sepeda. Jadi saya pinjam ke kawan saya," kenang Asihta.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya