Bursa Transfer Baru Dibuka, Real Madrid Sudah Jadi Korban PSG

Bursa Transfer Baru Dibuka, Real Madrid Sudah Jadi Korban PSG - GenPI.co
Kylian Mbappe, bintang Paris Saint-Germain (PSG). (foto: instagram.com/psg)

GenPI.co - Raksasa Liga Spanyol, Real Madrid tampaknya akan menjadi korban pada bursa transfer akibat Mauricio Pochettino resmi didapuk sebagai pelatih baru Paris Saint-Germain (PSG).

Seperti kita ketahui sebelumnya bahwa Thomas Tuchel resmi digantikan oleh Mauricio Pochettino sejak 2 Januari 2021. Kabar pergantian pelatih ini menimbulkan banyak rumor bursa transfer.

BACA JUGA: Juventus Pegang Kunci Eriksen ke Real Madrid, Kok Bisa?

Salah satunya rumor transfer bintang PSG, Kylian Mbappe. Kabarnya, Mbappe sudah lama dirumorkan tak ingin bertahan di Ligue 1 Prancis karena faktor Tuchel.

Mbappe kerap dikaitkan dengan dua raksasa Liga Inggris, Manchester United dan Liverpool. Namun, beberapa bulan belakangan ia lebih santer dikaitkan dengan Real Madrid.

Namun rencana untuk Mbappe hengkang tampaknya tak akan terwujud. Melansir dari Sportskeeda, Mbappe dikabarkan mengurungkan niatnya meninggalkan PSG.

Hal ini memang tidak terlalu mengejutkan, mengingat didepaknya Thomas Tuchel maka Mbappe sudah tidak memiliki masalah lagi dengan finalis Liga Champions musim lalu ini.

Bahkan, penyerang Timnas Prancis itu diberitakan sudah menolak tawaran dari Los Blancos yang diajukan kepadanya belum lama ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya