Gara-gara Malaysia, Rencana MotoGP Amburadul

Gara-gara Malaysia, Rencana MotoGP Amburadul - GenPI.co
Sirkuit Sepang, Malaysia. (foto: twitter.com/sepangcircuit)

GenPI.co - Menyusul kondisi pandemi COVID-19 yang belum membaik hingga saat ini di Malaysia, secara tidak langsung memporak-porandakan rencana yang telah disusun MotoGP 2021.

Sebelumnya pemerintah Malaysia menetapkan keadaan darurat akibat COVID-19 yang mengharuskan ditundanya tes pramusim MotoGP 2021.

BACA JUGA: Jarang Dipamerin, Pacar Valentino Rossi Tampil Menggoda di Pantai

Tes pramusim MotoGP 2021 yang seharusnya dilaksanakan pada 19-21 Februari di Sepang, Malaysia harus urung lantaran status darurat COVID-19 hingga Agustus 2021.

Akibatnya, para pembalab hanya tinggal memiliki satu sesi tes pramusim di Losail, Qatar pada 10-12 Maret.

Dilansir dari Crash, tim-tim MotoGP akan mengadakan rapat dengan Dorna Sports dan FIM untuk mendiskusikan seri pembuka MotoGP 2021 yang akan digelar di Qatar, 28 Maret.

Guna memangkas jarak dua minggu antara tes pramusim dan balapan, maka akan ada dua pertimbangan yaitu memundurkan sesi tes pramusim atau memajukan jadwal MotoGP Qatar.

Berkaca dari MotoGP Qatar 2020, tim-tim peserta merasa keberatan jika harus berada di Qatar selama jeda dua minggu antara tes dan balapan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya