'Membeku' di Persija Jakarta, Marco Motta Curhat ke Media Italia

'Membeku' di Persija Jakarta, Marco Motta Curhat ke Media Italia - GenPI.co
Marco Motta berselebrasi saat mencetak gol untuk Persija. (foto: Media Persija)

GenPI.co - Bintang Persija Jakarta, Marco Motta, curhat ke media Italia soal Liga 1 yang tak kunjung dimulai.

Liga 1 sendiri kabarnya mendapatkan lampu hijau dari pihak kepolisian untuk kembali digelar. Hanya saja, kapan kompetisi akan dimulai belum diketahui secara pasti.

BACA JUGA: Cerita Eks Juventus yang Rindu dengan Persija dan Jakmania

Hal tersebut tak lepas dari pihak kepolisian yang masih menjalin komunikasi dengan PSSI, Kemenpora, dan PT LIB sebelum mengeluarkan surat izin kompetisi dimulai.

Kabar Liga 1 yang tak kunjung dimulai ini membuat bintang Persija, Marco Motta, resah dan curhat ke media Italia.

"Sejak Maret 2020, hampir setahun kami melakukan latihan, beberapa laga persahabatan, tetapi tidak ada pertandingan resmi," ucap Motta dikutip dari Corriere dello Sport.

"Beberapa kali sudah ada tanggal untuk memulai kompetisi, tetapi harus ditunda karena alasan izin keramaian," tambahnya.

"Kami tidak tahu kapan kompetisi akan dimulai lagi di Indonesia," tutupnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya