Tottenham Hotspur, Biang Keladi Man City yang Tak Terkalahkan

Tottenham Hotspur, Biang Keladi Man City yang Tak Terkalahkan - GenPI.co
Gabriel Jesus selebrasi saat Man City kandaskan Wolves 4-1. (foto: twitter.com/ManCity)

GenPI.co - Keperkasaan Manchester City dengan torehan 28 laga tak terkalahkan di segala ajang, masih tak bisa lepas dari pengaruh Tottenham Hotspur.

Man City pada Rabu (03/03/21) dini hari WIB berhasil memperpanjang rekor tak terkalahkan mereka menjadi 28 laga di segala ajang.

BACA JUGA: Sadis! Titisan Khabib Tertawakan Duel Petarung Indonesia

Menjamu Wolves di Etihad Stadium, skuad Pep Guardiola berhasil memenangkan pertandingan dengan skor telak 4-1.

Kemenangan tersebut memperpanjang torehan tak terkalahkan Man City di musim ini menjadi 28 laga di segala ajang, yakni Liga Inggris, Liga Champions, Piala FA, dan EFL Cup.

Lantas, apa yang membuat mereka menjadi sebegitu kuatnya hingga selalu memenangkan pertandingan dalam beberapa minggu terakhir ini?

Hal tersebut tak lepas dari Tottenham Hotspur, klub yang dinakhodai oleh pelatih kontroversial, Jose Mourinho.

Ya, Tottenham menjadi satu-satunya tim terakhir yang mampu menumbangkan Man City dengan skor yang cukup telak, 0-2.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya