Ke European Super League, 2 Klub Langsung Ketiban Durian Runtuh

Ke European Super League, 2 Klub Langsung Ketiban Durian Runtuh - GenPI.co
Dua klub ini dikabarkan langsung ketiban durian runtuh tak lama pasca bergabung ke European Super League. (foto: Reuters)

GenPI.co - Dua klub ini dikabarkan langsung ketiban durian runtuh tak lama pasca bergabung ke European Super League.

Dua klub tersebut adalah raksasa Liga Inggris, Manchester United, dan juga jawara bertahan Serie A Italia, Juventus.

BACA JUGA: Jose Mourinho Dipecat Tottenham, Nih Statistiknya

Seperti diketahui sebelumnya bahwa terdapat 12 klub yang memutuskan untuk bergabung ke European Super League. Kabar tersebut pun mereka ungkapkan secara serempak.

Selain Man United dan Juventus, terdapat pula Inter Milan, AC Milan, Liverpool, Arsenal, Chelsea, Manchester City, Tottenham, Barcelona, Real Madrid dan Atletico Madrid.

Namun, sejauh ini hanya Manchester United dan Juventus saja yang langsung merasakan dampaknya beberapa jam pasca pengemuman tersebut.

Dampak positif tersebut berupa kenaikan saham yang dialami oleh Manchester United dan juga Juventus.

Saham klub asal Italia tersebut naik tujuh persen menjadi 0,827 euro satu jam setelah pembukaan pasar saham Milan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya