Puluhan Yachter Dunia Berkumpul Sabang Marine Festival 2019

Puluhan Yachter Dunia Berkumpul Sabang Marine Festival 2019 - GenPI.co
Sabang Marine Festival 2019.

GenPI.co - Puluhan yachter dunia bakal berkumpul di event Sabang Marine Festival 2019. Kegiatan ini akan berlangsung pada 26—30 April 2019 di Pulau Weh, Kota Sabang.

Plt Gubernur Aceh, Nova Iriansyah, mengatakan hingga saat ini, tercatat 10 yachter sudah tiba di Sabang dan 20 yachter lainnya menuju Sabang dari Langkawi.

"Ini menjadi langkah strategis menjadikan Sabang sebagai destinasi bahari dunia. Karena SMF 2019 menjadi ajang mempertemukan klub yach, baik dari dalam maupun luar negeri, sekaligus mempromosikan pariwisata Aceh," ucap Nova, Rabu (23/4).

Peserta  Sabang Marine Festival 2019  berasal dari  Prancis, Amerika, Australia, Thailand, dan Singapura. Berbagai kegiatan akan digelar  untuk memanjakan para yachter. Bahkan lebih dari itu para yachter ini akan dibawa untuk mengenal dan berinteraksi langsung dengan ragam budaya lokal.

"Para turis, yang juga yachter, ini akan menjelajah beberapa desa wisata seperti Desa Jaboi, Aneuk Laot, juga Desa Krueng Raya. Selain itu, mereka akan diajak ke Banda Aceh untuk melihat berbagai situs tsunami," terang Nova.

Terpisah Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh Jamaluddin memaparkan berbagai rangkaian acara yang akan digelar untuk menyambut para yachter. Di Desa Jaboi misalnya, para turis akan melihat langsung cara membuat ikan kayu, hingga mengikuti pertandingan rakyat.

“Turis akan turun dari yacht dan bersepeda city tour. Kita akan sambut dengan tarian dan ajak ke destinasi wisata seputar Banda Aceh dan Aceh Besar, wisata kuliner khas Aceh, baru sorenya kembali ke Sabang,” kata Jamaluddin.

Jamaluddin optimistis  Sabang Marine Festival 2019 akan memacu peningkatan kunjungan wisman ke Sabang melalui para yachter dan cruise. Harapannya, agar terus menjadi wilayah yang disinggahi kapal cruise/yacht selain Phuket dan Langkawi yang letaknya juga berdekatan dengan Sabang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya