Toto Bisnis Singkong Keju, Omzet Tembus Rp 1 Juta Lebih per Hari

Toto Bisnis Singkong Keju, Omzet Tembus Rp 1 Juta Lebih per Hari - GenPI.co
Toto bisnis singkong keju, Omzet tembus Rp 1 juta lebih per hari. Foto: Tangkapan layar/YouTube Kawan Dapur

Pendapatan dari bisnisnya tersebut kira-kira mencapai Rp 1 juta lebih setiap harinya.

Selama berjualan, suka duka sudah pernah dialaminya. Dalam momen tertentu, jualannya pernah sepi pembeli.

Lantaran pemasukan minim, modalnya makin menipis dan habis untuk memenuhi isi perut.

Toto tak lagi memiliki uang untuk melanjutkan bisnisnya. Saat itu, dia memiliki dua tabung elpiji 3 kg.

Dia menjual satu tabung elpji 3 kg seharga Rp 170 ribu. Uang itu digunakannya untuk memenuhi kebutuhan makan selama tiga hari.

Makin terdesak, dia memutuskan untuk mencari modal. Sang mertua yang mengetahui kesulitan menantunya tergerak untuk membantu.

Toto dipinjamkan uang Rp 1 juta untuk meneruskan bisnisnya. Tak disangka, modal itu menjadi berlipat-lipat setelah bisnis singkong kejunya kembali berjalan.

"Emang doa orang tua mujarab. Namun, kalau orang mau sukses pasti pernah pahit dulu," ucapnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya