Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S23, Pakai Chipset Sangar

Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S23, Pakai Chipset Sangar - GenPI.co
Bocoran spesifikasi handphone (HP) Samsung Galaxy S23 sudah beredar di dunia maya meskipun smartphone itu belum diluncurkan. Foto: AFP File

GenPI.co - Bocoran spesifikasi handphone (HP) Samsung Galaxy S23 sudah beredar di dunia maya meskipun smartphone itu belum diluncurkan.

GSM Arena, Sabtu (26/11), mengabarkan HP terbaru Samsung itu akan menggunakan chipset Snapdragon 8 Gen 2.

Rumor itu berkembang liar setelah performa Galaxy S23 yang diperkenalkan dengan nomor model SM-S918U muncul di Geekbench.

BACA JUGA:  Samsung Galaxy Tab S8 Hadirkan Android 12L, Fiturnya Canggih Banget!

Jika kabar itu benar, HP Samsung Galaxy S23 akan memiliki spesifikasi jauh lebih mumpuni dibandingkan generasi sebelumnya.

Samsung sendiri menanam chipset Snapdragon 8 Gen 1di Galaxy S22 Ultra.

BACA JUGA:  Hadir dengan Warna Bora Purple, Samsung Galaxy S22 5G Pikat Anak Muda

Namun, ada kemungkinan Samsung membelai HP terbarunya dengan chipset buatannya, yakni Exynos.

RAM yang dipasang di Samsung Galaxy S23 juga disebut-sebut berkapasitas 12 GB.

BACA JUGA:  4 Fitur Kece di Samsung Galaxy A33 5G, Mabar Jadi Makin Seru!

Rumor itu seolah mematahkan uji coba yang dilakukan Geekbench dengan RAM 8 GB.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya