Lembah Harau, Serpihan Surga di Indonesia, Pemandangannya Wah!

Lembah Harau, Serpihan Surga di Indonesia, Pemandangannya Wah! - GenPI.co
Kawasan Lembah Harau, Kabupaten Limapuluhkota, Sumatera Barat. Foto: Iggoy el Fitra/Antara.

GenPI.co - Sumatra Barat dikenal memiliki banyak kekayaan wisata alam yang layak dipertimbangkan sebagai salah satu tujuan destinasi.

Salah satunya Lembah Harau dengan memiliki luas 270,5 hektare/2.705km² yang mungkin cukup bisa mewakili sebagai destinasi dengan menawarkan panorama alam tak ada duanya.

Lembah Harau sendiri terletak sekitar 145 kilometer dari pusat Kota Padang atau sekitar 15 kilometer dari Kota Payakumbuh, dan membutuhkan waktu tempuh 30 menit perjalanan dari Kabupaten Limapuluh Kota.

BACA JUGA:  Bukit Batu Dinding, Wisata Kece Meski Belum Tersohor

Lembah Harau merupakan wahana wisata alam berupa dataran luas yang dikelilingi bentangan tebing batuan alam.

Keindahan panorama Lembah Harau terbentuk oleh tebing terjal di bukit-bukit yang mengelilinginya, seolah seperti dinding raksasa yang mengepung lembah di bawahnya.

BACA JUGA:  Mengintip 10 Wisata Terbaik di Kalimantan, Keindahan Tiada Duanya

Dinding raksasa ini menjulang setinggi kurang lebih 200-400 meter, dan bisa menciptakan pola bayangan yang menarik untuk disaksikan pada pagi dan sore hari saat Anda berkunjung ke Lembah Harau.

Topografi Cagar Alam Harau adalah berbukit-bukit dan bergelombang. Tinggi dari permukaan laut adalah 500 sampai 850 meter, bukit tersebut antara lain adalah Bukit Air Putih, Bukit Jambu, Bukit Singkarak, dan Bukit Tarantang.

BACA JUGA:  Seluruh Destinasi Wisata di Kulon Progo Bersiap Sambut Turis

Di Lembah Harau Anda juga bisa menyaksikan hamparan sawah yang indah, yang pastinya setiap pengunjung akan dibuat berdecak kagum.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya