Mengintip Keunikan Air Terjun Siluman, Dijamin Bikin Betah Deh

Mengintip Keunikan Air Terjun Siluman, Dijamin Bikin Betah Deh - GenPI.co
Air Terjun Siluman. Foto: Instagram.com/Kolamabadidanteroh teroh.

GenPI.co - Sumatra Utara memiliki banyak keindahan alam yang perlu Anda kunjungi, salah satunya untuk mencoba destinasi wisata air terjun dengan keunikan serta pesonanya yang menawan. 

Satu diantaranya ini adalah Air Terjun Siluman berada tepat di Desa Rumah Galuh, kecamatan Sei Bingai, Kabupaten Langkat.

Meskipun namanya agak menyeramkan, tapi tenang disini sama sekali gak ada hantunya atau hal yang menyeramkan lainnya.

BACA JUGA:  Menikmati Alam Papua dari Desa Wisata Sauwandarek, Kece Banget

Keunikan Air Terjun Siluman ini yakni tiba-tiba debit airnya bisa deras dan terkadang kering.

Tapi air terjun ini gak kalah cantik dengan air terjun lainnya, karena airnya yang jernih bewarna kehijauan pasti membuat siapa saja yang melihatnya, ingin segera menceburkan diri kedalamnya.

BACA JUGA:  Selama PPKM, Pantai Ini Jadi Tempat Wisata Gratis di Manado

Selain itu, Air Terjun Siluman ini dikelilingi tebing yang cukup tinggi.

Wisatawan yang mau ke sini disarankan untuk datang pagi hari, karena saat itu kolam sebening kaca akan sangat jernih. Kalau tidak ada arus air terjun, wisatawan bisa puas berenang dan foto-foto.

BACA JUGA:  Sandiaga Uno Maksimalkan Pembangunan Wisata Kepulauan Seribu

Untuk harga saat weekday dan weekend tetap sama, harga tiket masuk Air Terjun Siluman Anda hanya perlu membayar Rp 10,000 per orang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya