Menyusuri Wisata Pegunungan Malino, Dijamin Bikin Betah Deh

Menyusuri Wisata Pegunungan Malino, Dijamin Bikin Betah Deh - GenPI.co
Wisata Pegunungan Malino. Foto: Pinterest

GenPI.co - Di Sulawesi Selatan terdapat sebuah kawasan datar yang dikelilingi gunung-gunung dan hutan rimbun dengan aneka tumbuhan tropis yang sangat cantik.

Kawasan ini dinamakan Wisata Pegunungan Malino dengan menawarkan pesona yang eksotis dan disebut sangat asri.

Wisata Pegunungan Malino ini berada di salah satu kelurahan di Kecamatan Tinggimoncong, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan.

BACA JUGA:  Wisata Religi Alquran Raksasa, Masuknya Murah, Fasilitasnya Wah!

Pengunjung yang datang bisa menikmati jalan-jalan sambil mengitari hutan pinus dan lembah-lembah perkebunan teh yang mencengangkan.

Wisata Pegunungan Malino juga memiliki pemandangan batu gamping dan pinus.

BACA JUGA:  Wisata Kepulauan Seribu Siap Dibuka, Tinggal Tunggu Waktu

Beberapa ikon wisata terkenal di Malino adalah Hutan Pinus, Air Terjun Takapala, Lembah Biru, dan Malino Highlands.

Malino juga terkenal dengan berbagai bunga-bunga indah yang tumbuh subur di tanahnya, oleh karenanya tempat ini dijuluki sebagai "Kota Bunga".

BACA JUGA:  Pulau Untung Jawa Siapkan Destinasi Wisata Baru, Yuk ke Sana!

Di kawasan ini, terdapat juga air terjun setinggi gedung berlantai 50 yang sangat cantik.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya