Nikmati Keindahan Hidden Canyon Beji Guwang Sukawati di Bali, Yuk

Nikmati Keindahan Hidden Canyon Beji Guwang Sukawati di Bali, Yuk - GenPI.co
Hidden Canyon Beji Guwang Sukawati. Foto: Instagram Bali Travel Guide

GenPI.co - Bali dikenal memiliki banyak tempat wisata eksotis dan menawan.

Salah satunya Hidden Canyon Beji Guwang Sukawati yang menjadi destinasi wisata menarik di Bali.

Wisata ini tersembunyi sehingga tak heran jika wisatawan asing menyebutnya Hidden Canyon alias ngarai tersembunyi.

BACA JUGA:  Keindahan Pantai Lampuuk Jadi Primadona Wisata Alam di Aceh Besar

Ngarai ini terbentuk dari kikisan air sungai, berupa lembah yang dalam dan sempit.

Terletak di Desa Guwang, Kecamatan Sukawati, Gianyar, destinasi wisata ini sangat cocok untuk wisatawan yang senang berpetualangan di sungai atau yang ingin menikmati suasana alam pedesaan.

BACA JUGA:  Intip 10 Destinasi Wisata di Aceh yang Kece Banget, Buruan Cobain

Sesuai dengan konsep yang diusung destinasi wisata ini, yakni "Natural, Different, dan  Amazing".

Selain itu, di sekitar aliran sungai di ngarai Beji Guwang terdapat Pura Beji yang terdapat pancuran air yang dimanfaatkan untuk kebutuhan minum warga setempat.

BACA JUGA:  Wisata Garuda Wisnu Kencana Cultural Park Beri Promo Harga Murah

Sisi lain, airnya sangat suci dan sering digunakan untuk kegiatan upacara keagamaan pura-pura di sekitarnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya