Wah, Ada Kisah Romeo dan Juliet Tersimpan di Kubur Batu Toraja

Wah, Ada Kisah Romeo dan Juliet Tersimpan di Kubur Batu Toraja - GenPI.co
Kubur Batu Goa Lando menyimpan kisah dua sejoli yang tak direstui, mirip kisah Romeo dan Juliet.

GenPI.co – Masyarakat Toraja di Sulaweso Selatan memiliki tradisi yang unik. Salah satunya adalah budaya menguburkan jenazah pada ceruk-ceruk batu. Salah satu kubur batu yang terkenal adalah Goa Lando.

Menariknya, kubur batu Goa Lando ini menyimpan kisah mirip Romeo dan Juliet yang ditulis pujangga Inggris William Shakespare.  Diceritakan Jenny Konda dari Museum Pongtiku Toraja,  kisah Romeo and Juliet versi Toraja itu adalah pasangan kekasih  bernama Lobo dan Andui.

Berpuluh-puluh tahun silam, mereka berdua memilih mengakhiri hidupnya. Karena, jalinan cinta yang tidak direstui. Alasannya, mereka masih dalam satu keluarga. Hal ini memang dilarang oleh para leluhur.

Oleh keluarga, Lobo dan Andui dimakamkan berdampingan dalam goa. Hingga saat ini, jejak kisah keduanya masih bisa disaksikan di Londa dan menjadi salah satu spot foto yang diburu di dalam goa.

Wah, Ada Kisah Romeo dan Juliet Tersimpan di Kubur Batu TorajaSalah satu sudut di kubur batu Goa Lando

Baca juga:

15 Peseda Susuri Jarak 3400 Km dari Merauke ke Mataram 

Banyuwangi Ethno Carnival 2019 Angkat Tema Kerajaan Blambangan 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya