Yuk Nikmati Destinasi Wisata Religi di Kepulauan Seribu, Serbu

Yuk Nikmati Destinasi Wisata Religi di Kepulauan Seribu, Serbu - GenPI.co
Ilustrasi - Nikmati destinasi wisata religi di Kepulauan Seribu, yaitu berupa Masjid Makam Sultan Maulana Mahmud Zakaria. Foto: Antara

GenPI.co - Pemerintah Kabupaten Kepulauan Seribu menambah destinasi wisata baru berupa Masjid Makam Sultan Maulana Mahmud Zakaria, di Pulau Panjang, Kepulauan Seribu Utara.

Bupati Kepulauan Seribu Junaedi berharap bertambahnya destinasi ini dapat membangkitkan warga pulau khususnya Pulau Kelapa dan Pulau Harapan.

"Alhamdulillah kami telah melengkapi destinasi di Kepulauan Seribu yaitu wisata religi di Pulau Panjang," ujar Junaedi dalam keterangan resmi di Jakarta, dikutip dari Antara, Sabtu (14/5/2022).

BACA JUGA:  H+4 Lebaran 2022, Ribuan Wisatawan Padati Kepulauan Seribu

Bupati Junaedi menambahkan penetapan Masjid Makam Sultan Maulana Mahmud Zakaria di Pulau Panjang sebagai destinasi wisata religi itu merupakan strategi pengembangan konsep wisata Kepulauan Seribu.

Dengan demikian, Kepulauan Seribu tidak hanya sebagai wisata bahari, budidaya alam maupun kuliner, namun sebagai tempat wisata religi untuk wisatawan.

BACA JUGA:  Hari Kedua Lebaran, 2.000 Wisatawan Sambangi Kepulauan Seribu

Peresmian destinasi wisata religi itu juga ditandai dengan pemukulan beduk oleh Junaedi dan disaksikan sejumlah aparatur sipil negara dan warga Kabupaten Kepulauan Seribu.

Sementara, peresmian destinasi wisata religi tersebut sekaligus menjadi ajang memperkenalkan beragam produk Usaha Mikro Kecil Menengah setempat, seperti pempek, ikan asin, kerupuk ikan, dan lainnya dalam bazar makanan dari UMKM Jakpreneur Kelurahan Pulau Kelapa dan Kelurahan Pulau Harapan.

BACA JUGA:  Peredaran Sabu-sabu 5 Kg di Kepulauan Seribu Berhasil Digagalkan

Terdapat lima kios berdiri untuk dimanfaatkan pelaku UMKM setempat menjajakan dagangan mereka kepada wisatawan yang berkunjung ke sana.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya