Pasir Pantai Ngurbloat Terhalus di Asia, Yuk Buktikan Pesonanya!

Pasir Pantai Ngurbloat Terhalus di Asia, Yuk Buktikan Pesonanya! - GenPI.co
Pantai Ngurbloat berpasir terhalus di Asia (foto: Antara)

 

Destinasi ini memiliki hamparan pasir putih yang halus. Bahkan diklaim sebagai pantai dengan pasir paling halus di Asia.

Saking halusnya, jangan heran di sini kamu tidak merasa terlalu tersengat sinar matahari. Panas matahari sebagian diserap pasir yang sangat halus.

Sunset terindah jga bisa kamu jumpai saat berada di Pantai Ngurbloat. Jika beruntung, kamu juga bisa melihat kawanan burung terbang kembali ke sangkarnya yang berada di puncak pohon-pohon kelapa.

Untuk menuju Pantai Ngurbloat, kamu harus terbang dulu ke Ambon. Setibanya di Ambon, ambil penerbangan dengan pesawat berbadan kecil menuju Tual, Ibu Kota Kabupaten Maluku Tenggara. Total lama waktu penerbangan sekitar 1,5 jam. 

Dari Tual, kamu bisa melanjutkan perjlanan dengan menyewa mobil atau motor menuju Pantai Ngurbloat yang bisa dijumpai di Pasar Ohoijang Langgur. Lama perjalanan menuju Pantai Ngurbloat sekitar satu jam.

Sementara bagi yang gemar menggunakan angkutan laut, perjalanan dapat dilakukan dari Pelabuhan Yos Sudarso, Ambon, menuju Pelabuhan Tual. Perjalanan ini berlangsung sekitar 18 jam dengan menggunakan kapal penumpang milik PT Pelni. 

Waktu tempuh termasuk singgah sekitar dua jam di Pelabuhan Banda Naira, namun perjalanan laut ini biasanya hanya satu kali dalam satu minggu. 

Soal penginapan, kamu tak perlu khawatir. Banyak penginapan murah bisa kamu jumpai dekat Pantai Ngurbloat.

Warga membangun beberapa homestay bagi para wisatawan yang ingin bermalam. Dengan tarif Rp100 ribu-Rp200 ribu per malam, sudah dengan sarapan pagi.

Masih ragu dengan keindahannya? Silakan kamu  membuktikannya!

Video viral hari ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya