Bikin Bola-bola Ubi Pasta Cokelat Untuk Camilan si Kecil Yuk!

Bikin Bola-bola Ubi Pasta Cokelat Untuk Camilan si Kecil Yuk! - GenPI.co
Bola-bola ubi pasta cokelat. (Foto : masak apa hari ini)

GenPI.co - Mau buat cemilan sore untuk si kecil? Bunda bisa mencoba resep kreasi bola-bola ubi  pasta cokelat. Membuatnya mudah dan tak perli bahan banyak.

Sesuai dengan namanya, camilan satu ini berbahan dasar ubi yang baik untuk dikonsumsi sang buah hati. Penasaran bagaimana cara membuatnya? Berikut resep bola-bola ubi cokelat. Buah hati pasti suka dengan rasanya yang nikmat.

BACA JUGA: Nggak Usah Jajan di Luar, Bikin Aja Pukis Moka Sendiri di Rumah

Bahan-bahan :

  • 300 gram ubi
  • 70 gram tepung sagu
  • 30 gram maizena
  • 60 gram gula halus
  • 1 sendok teh baking powder
  • Pasta coklat

BACA JUGA: Camilan Enak dan Simpel, ini Resep Gabin Isi Tapai

Cara membuat :

  • Pertama cuci bersih ubi terlebih dahulu, setelah itu kukus hingga matang, lalu tiriskan
  • Setelah itu haluskan ubi dalam wadah, lalu masukan tepung sagu, maizena, gula dan baking powder kemudian aduk hingga merata.
  • Selanjutnya, bentuk adonan menjadi bulat bulat sesuai selera. Kemudian goreng adonan tadi dengan api yang kecil agar matang secara merata.
  • Setelah tampak kekuningan, angkat. Bola ubi pun siap disajikan.
  • Lebih nikmat bola ubi dicocol dengan pasta coklat atau langsung dituangkan pada atasnya. Selamat mencoba!(*)

Video populer saat ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya