Daftar Kuliner Menggoda di Madiun

Daftar Kuliner Menggoda di Madiun - GenPI.co
Nasi Pecel Yu Gembrot. (Foto: TripAdvisor)

Pecel paling enak itu jelas Pecel Madiun. Begitu juga kulinernya yang lain. #PesonaKulinerLebaran2018 di Madiun tak akan kalah. Makanya tempat ini pas buat kamu yang suka wisata kuliner.

"Kuliner Madiun yang paling meng-Indonesia. Tapi kalau Anda berliburan Lebaran di Madiun, ada banyak destinasi wisata kuliner yang bisa Anda kunjungi di sana,” ujar Menpar Arief Yahya, Rabu (30/5).

Berikut #Top10KulinerLebaranMadiun2018 yang bisa dijadikan referensi. Khususnya saat kalian mengikuti #PesonaMudikLebaran2018 dan mengisi libur Lebaran bersama keluarga di Madiun.

Nasi Pecel Yu Gembrot

Warung Nasi Pecel Yu Gembrot berlokasi di area Pasar Besi, tepatnya di pinggir Jalan Imam Bonjol Kota Madiun, Jawa Timur. Berjajar dengan kios-kios lain yang ada di pasar tersebut.

Tampilan gerainya boleh saja sederhana. Tapi pecel racikan di gerai ini favorit pejabat loh. Bahan nasi pecel Yu Gembrot sebetulnya nggak jauh beda dengan nasi pecel Madiun pada umumnya.  Nasi berpadu dengan sayuran lalu dilumuri bumbu pecel. Bedanya, pecel Yu Gembrot rasanya terasa betul manisnya. Soal lauk, kamu bisa memilih tempe, daging, telur, dan rempeyek kacang.

Gado-gado Pak Tomo

Warung ini meyediakan menu khas Jawa Timuran. Tapi gado-gadonya adalah menu andalan. Seporsi gado-gado terdiri dari irisan lontong, daun selada, kol, tahu, kentang rebus dan telur rebus. Semuanya berlumur saus kacang yang bertekstur cukup lembut. Nggak lupa kerupuk dan emping ditaburkan di atasnya sebagai pelengkap. G

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya