4 Cara Dorong Anak Introvert Tumbuh Percaya Diri, Simak Moms!

4 Cara Dorong Anak Introvert Tumbuh Percaya Diri, Simak Moms! - GenPI.co
Ilustrasi anak introvert. Foto: Ideas Times

GenPI.co - Mendidik anak dengan pola asuh yang tepat adalah kewajiban setiap orang tua. Mereka perlu memahami karakter sang buah hati dengan penuh pengertian dan kasih sayang. Termasuk jika sang anak memiliki sikap yang lebih tertutup alias introvert.

Biasanya si kecil dengan kepribadian introvert cenderung lebih senang dengan dunianya sendiri. Mereka suka menghabiskan waktunya dengan diri mereka sendiri dibanding bersosialisasi dengan teman-temannya.

BACA JUGAHumoris dan Pendengar, Ini 4 Kelebihan Punya Pacar Introvert

Sayangnya, orang tua sering kali menganggap hal tersebut sebagai kesalahan, lantas menyuruh anak untuk bersikap supel dan mau berteman dengan banyak orang. Rupanya hal seperti ini hanya akan membuat anak stres dan tak nyaman.

Dilansir dari Boldsky, berikut kiat yang bisa dilakukan untuk mendidik anak dengan tipe kepribadian introvert. Apa saja?

1. Introvert itu Normal

Tidak ada yang salah ketika anak memiliki kepribadian introvert. Bunda tidak perlu mengkhawatirkannya secara berlebihan.

Introvert bukanlah sebuah pilihan, tetapi merupakan kepribadian alami yang sudah melekat di anak sehingga tidak perlu diubah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya