Data Peserta BPJS Bocor, Ancaman DPR Tak Main-main

24 Mei 2021 19:05

GenPI.co - Anggota Komisi I DPR RI Fraksi PPP Muhammad Iqbal buka suara soal kebocoran data pribadi 279 juta penduduk Indonesia.

Iqbal sangat menyesalkan terjadi kebocoran data itu dan sampai dijual di situs surface web Raid Forum. 

"Kebocoran data pribadi sangat berbahaya karena hal itu bisa dimanfaatkan untuk kejahatan digital, termasuk kejahatan perbankan," ujarnya dalam keterangan resmi, Sabtu (22/5).

BACA JUGAHari Ini, Bareskrim Panggil BPJS Kesehatan Soal Data WNI Bocor

Menurutnya, kebocoran yang terjadu merupakan data-data penting, yakni berisi NIK, nomor ponsel, e-mail, alamat, dan gaji, serta sebagian diantaranya memuat foto pribadi.

"Kebocoran data pribadi juga bisa berpotensi menimbulkan kerugian sistemik serta membahayakan warga dan negara," jelasnya.

Iqbal menambahkan, kebocoran data pribadi itu diduga berasal dari data BPJS Kesehatan. Mengapa hal itu bisa terjadi?

BACA JUGASoal Kobocoran Data, Reaksi DPR Keras, BPJS Kesehatan Bakal...

"Kami meminta Kominfo, Polisi, serta Badan Siber dan Sandi Negara bekerja sama untuk menyelidiki sampai tuntas kasus kebocoran data tersebut," ujarnya

"Pelakunya pun harus diberi hukuman agar memberikan efek jera," tambahnya.(*)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co