Menteri Kesehatan Buka Suara: Saya Mesti Tegaskan Di Sini...

03 Agustus 2021 06:15

GenPI.co - Beredar kabar soal efikasi vaksin Sinovac atau periode tahannya vaksin yang turun enam bulan pasca penyuntikan dosis kedua.

Hal itu membuat banyak orang bertanya-tanya apakah diperlukan vaksin ketiga untuk menambah efektivitasnya.

Merespons hal tersebut, Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin menjelaskan, vaksin dosis ketiga itu baru diberikan untuk tenaga kesehatan guna melindungi mereka dari paparan covid-19.

BACA JUGA:  Menjaga Kekebalan Tubuh, Ini Dia 3 Merek Terbaik Vitamin D

"Nah, saya mesti tegaskan di sini. Efikasi vaksin atau periode tahannya vaksin baru akan keluar secara formal sesudah selesainya final report uji klinis tiga," jelas Budi Gunadi dalam keterangan di kanal YouTube Kementerian Kesehatan RI, Senin (2/8).

Budi Gunadi menambahkan, uji klinis tersebut diperkirakan akan keluar pada akhir 2021.

BACA JUGA:  Khasiat Mengonsumsi Labu Siam Sangat Dahsyat, Bikin Terbelalak

Oleh sebab itu, Menteri Kesehatan meminta untuk tidak menyebarkan informasi yang datanya belum valid.

"Jadi, teman-teman media tolong jaga karena tugasnya kita bersama memastikan bahwa informasi yang keluar adalah informasi benar," tegasnya.

BACA JUGA:  Suara Lantang Anggota DPR RI: Kami Diperlakukan Seperti Binatang

Di dalam pemaparan yang sama Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 dari Kemenkes Siti Nadia Tarmizi meminta agar masyarakat tak memaksa vaksinator untuk diberikan dosis ketiga vaksinasi.

"Kami memohon, masih banyak saudara-saudara kita yang belum mendapatkan vaksin. Mohon untuk tidak memaksakan kehendak," jelasnya.

Karena hal itu sudah jelas dituangkan dalam Surat Edaran Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Nomor: HK.02.01/1/1919/2021 tentang Vaksinasi Dosis Ketiga Bagi Seluruh Tenaga Kesehatan, Asisten Tenaga Kesehatan dan Tenaga Penunjang yang Bekerja di Fasilitas Pelayanan Kesehatan.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan Reporter: Annissa Nur Jannah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co