Konser 2 Jam, Yanni Pukau Penonton Prambanan Jazz Festival 2019

07 Juli 2019 00:30

GenPI.co— Tampil dengan latar belakang Candi Prambanan yang begitu megah, Yanni menyapa penggemarnya yang hadir di Prambanan Jazz Festival (PJF) 2019, Sabtu Malam (6/7).

Komposer legendaris Yanni tampil diiringi 11 musisi yang memainkan alat musik perkusi, drum, bass, biola, flute, terompet, sementara Yanni yang memainkan piano juga keyboard. 

Baca juga:

Penonton Yanni di Prambanan Jazz Festival Didominasi Turis Asing

Rela Antre Demi Nonton Yanni Malam Ini di Prambanan Jazz Festival

Membuka pentasnya, Yanni menampilkan For All Season, yang langsung mendapat tepuk tangan meriah dari penonton.

Pianis asal Yunani ini juga menyapa dengan Bahasa Indonesia seperti apa kabar, selamat malam, yang membuat penonton konser pria berusia 64 tahun bertajuk "25 tahun Acropolis" ini bersorak sambil tepuk tangan.

Seluruh instrumen musik yang dimainkan Yanni menjadi obat rindu tentang karya-karyanya kepada pengemarnya yang datang di PJF 2019.

Banyak kejutan di setiap musik yang dimainkan Yanni, seperti kolaborasi antara keyboard dengan drum, atau biola yang dimainkan pemain pengiringnya sangat apik di pentas special show.

Durasi konser Yanni selama dua jam dimulai dari pukul 20.55 hingga 22.55 WIB.  Ada 23 lagu yang disuguhkan Yanni di panggung, selain For All Season hits lainnya adalah Nostalgia, Until The Last Moment, One Man’s Dream, Felitsa, Marching Season, Renegade, The End of August, Nightingale, dan tentunya Santorini.


Tonton juga video ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina
yanni   komposer   yunani   pianis   santorini  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co