Pakar IT Ungkap Kronologi Dugaan Kebocoran Data Pasien Covid-19

08 Januari 2022 10:20

GenPI.co - Pakar Keamanan Siber Pratama Persadha buka suara terkait kasus kebocoran data pasien covid-19.

Kasus tersebut dinilai mengejutkan sejumlah pihak karena terjadi pada awal tahun 2022.

“Pada awal tahun 2022 ini kita dikejutkan dengan kasus kebocoran 720 GB data dan 6 juta pasien yang diduga berasal dari server Kementrian Kesehatan,” ungkap Pratama kepada GenPI.co, Jumat (7/1).

BACA JUGA:  Kemenkes Sampaikan Kabar Buruk, Pasien Covid-19 Kembali Bertambah

Dia menjelaskan, peretas menjual dan membocorkan sebagian dari 720 GB data rekam medis masyarakat dari berbagai rumah sakit di Indonesia.

“Data itu dijual di internet oleh peretas di forum Raidforums yaitu dengan nama id Astarte,” bebernya.

BACA JUGA:  Cak Imin Buka Suara Soal Kebocoran Data Pasien Covid-19

Dia menjelaskan kronologi kebocoran data tersebut. 

Menurut analisa Pratama, kebocoran data tersebut benar-benar terjadi.

BACA JUGA:  Alhamdulillah, Pasien Covid-19 di Palangka Raya Tinggal Sedikit

“Dilihat pada sample data yang diberikan sebesar 3.26 GB dengan nama file Sample Medic, maka kebocoran ini benar terjadi,” katanya.

Tak hanya itu, dia mengungkapkan, banyak foto-foto di file tersebut terpampang secara tidak etis.

“Dari foto itu, kemungkinan sebagian besar seperti korban kecelakaan, ataupun penyakit keras tapi kemungkinan memang bukan pasien yang terkena Covid,” imbuhnya.

Pratama mengatakan, seluruh data valid mulai dari sample video dan file yang diberikan.

Dia menjelaskan, di dalamnya banyak sekali informasi-informasi rujukan, ketika dicek lebih lanjut ditemukan SISRUTE (Sistem Informasi Rujukan Terpadu) yang dimiliki oleh Kemenkes. 

“Selain itu, datanya dari rumah sakit seluruh Indonesia, juga ternyata field-field didalamnya sama dengan sistem root yang ada didalam kementrian kesehatan,” beber Pratama.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Hafid Arsyid Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co