Vaksin Booster Diburu Warga Jakarta, Pemprov DKI Beri Tips

29 Maret 2022 06:07

GenPI.co - Wakil Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria tidak menampik bahwa masyarakat berbondong-bondong ingin mendapatkan vaksinasi dosis ketiga atau booster.

Pasalnya, Pemerintah Pusat menegaskan vaksin booster sebagai syarat untuk mudik.

Riza mengatakan, kenaikan minat jelas terjadi di berbagai sentra vaksin.

BACA JUGA:  Ada Kabar Gembira soal Vaksin Booster di Sulsel, Alhamdulillah

Untuk itu pihaknya sudah bersiap diri mengantisipasi tingginya permintaan booster.

"Karena, dijadikan sebagai syarat untuk mudik, makin banyak sebetulnya yang ingin mendapatkan booster," ujarnya di Jakarta, Senin (28/03/2022).

BACA JUGA:  Vaksin Booster Jadi Syarat Mudik Lebaran, DPR Beri Pesan Penting

Dia menekankan sebaiknya masyarakat mendaftar lebih dahulu ketimbang langsung datang ke lokasi vaksinasi.

Hal itu agar masyarakat mendapatkan vaksinasi sesuai ketersediaan yang ada.

BACA JUGA:  Danone Indonesia Hadirkan Sentra Vaksinasi Booster, Ini Lokasinya

"Mendaftar supaya nanti tempat-tempat pelayanan booster itu sendiri menyiapkan kebutuhannya sesuai yang didaftarkan," ujarnya

Riza juga mengingatkan, jangan sampai ketersediaan vaksin saat itu hanya 1.000 dosis, tetapi yang datang 3.000 orang.

"Jadi, memang semuanya sebaiknya didaftarkan melalui aplikasi yang ada," ujarnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu Reporter: Andri Bagus Syaeful

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co