Ternyata Nomor Cantik HP Masih Dijual Loh! Harganya Selangit

25 Mei 2022 10:46

GenPI.co - Di awal-awal  kemunculan operator ponsel di Indonesia era 2000-an silam, banyak orang memburu nomor cantik.

Dua dekade berselang, ternyata tren tersebut ternyata belum surut. Buktinya, banyak toko HP di ITC Roxy Mas masih menyediakannya.

Salah satu penyedia nomor cantik itu adalah Toko Berhias Perdana yang dijaga oleh Indriyani.

BACA JUGA:  Bocoran Spesifikasi HP Terbaru Samsung, Layarnya Canggih

Ditemui GenPI.co, Selasa (24/5) lalu di pusat penjualan HP Toxy Mas, Indriyani mengungkapkan perbedaan nomor cantik dengan biasa.

Wanita dengan nama panggilan Indri itu menjelaskan nomor cantik adalah nomor yang tersusun rapi.

BACA JUGA:  Cerita Miris Pedagang di Mal Blok M Usai Pandemi Covid-19

Dia mengatakan banyak orang yang membeli nomor cantik karena mudah untuk diingat.

Indri menyebut pembeli bisa me-request nomor cantik di tokonya, tetapi tidak bisa membuatnya.

BACA JUGA:  Covid-19 Melandai, Bagaimana Nasib Pedagang HP di ITC Roxy Mas?

"Misal, belakangnya 77, nanti kami coba mencarinya," ucap dia.

Indri mengungkapkan semua operator seluler di Indonesia tersedia nomor cantiknya. 

"Jadi, tinggal melayani keinginan pembeli saja mau nomor yang seperti apa," kata dia.

Indri menyatakan tokonya menjual nomor cantik mulai dari harga Rp 100 ribu ke atas.

Ada yang di bawah Rp 100 ribu, tetapi dia menyatakan itu bukan nomor cantik, melainkan nomor biasa.

Sementara itu, Indri mengatakan nomor cantik termahal yang ada di tokonya dijual sebesar Rp 100 juta.

"Itu nggak ada di toko sini, adanya di online," ujar Indri. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co