Glenfiddich Rilis The Where Next Club soal Perjalanan David Soong Jadi Entrepreneur

19 April 2023 17:20

GenPI.co - Glenfiddich sukses menghadirkan The Where Next Club di Indonesia tahun lalu, bersama sejumlah Mavericks terkemuka yang berhasil mendorong dan mendobrak batasan untuk menjadi unggul dalam industri mereka.

Masing-masing individu berbagi kisah inspiratif tentang passion, perjalanan karier, dan bagaimana kedua hal itu saling mendukung.

The Where Next Club hadir kembali di penghujung 2022 bersama dengan Prestige Indonesia untuk terus memotivasi generasi change-makers berikutnya.

BACA JUGA:  Glenfiddich Luncurkan The Where Next Club soal Perjalanan Hidup Ayu Gani Jadi Model

Sesuai dengan sebutan Maverick, mereka memiliki pola pikir yang turut mensukseskan Glenfiddich selama lebih dari 130 tahun sejak didirikan oleh William Grant yang visioner di Dufftown, Skotlandia.

Sejak 2000, Glenfiddich telah memenangkan lebih banyak penghargaan daripada single malt Scotch Whisky lainnya, termasuk International Wine & Spirit Competition dan International Spirits Challenge.

BACA JUGA:  Glenfiddich Rilis The Where Next Club soal Perjalanan Willy Tjandra di Dunia Otomotif

Glenfiddich merupakan single malt Scotch Whisky pertama yang dipromosikan di luar Skotlandia.

Single malt ini masih diproduksi di tempat penyulingan yang sama sejak awal William Grant dan penerusnya membuatnya sendiri.

BACA JUGA:  Glenfiddich The Where Next Club Siap Jadi Tempat Inspirasi Generasi Pembawa Perubahan

Hal tersebut menjadikannya salah satu dari sedikit tempat penyulingan single malt yang masih dimiliki oleh keluarga.

Maverick terbaru dipilih Glenfiddich untuk menceritakan kisah mereka dalam serangkaian wawancara mendalam ini memiliki ikatan yang besar dengan tradisi dan karakter yang membuat segalanya dapat terjadi.

Dalam setiap sesi, para penonton dapat mengetahui bidang industri dan inspirasi mereka, bagaimana mereka mendorong limit di bidangnya, dan
bagaimana mereka menjawab pertanyaan penting, "Where next?"

Seorang model profesional dan pemenang Asia's Next Top Model, Ayu Gani membintangi episode pertama yang menandai dimulainya ‘The Where Next Club’ secara resmi pada akhir November.

Pada episode kedua yang direkam pada Januari 2023, pembawa acara Rory Asyari berbincang dengan pebisnis mobil ternama, William Tjandra.

Kemudian, episode ketiga dan terakhir yang disiarkan secara daring pada awal Maret menampilkan kisah menarik secara mendalam bersama serial
entrepreneur David Soong.

Aspek yang paling menarik dari kisah David Soong bukanlah mengenai banyaknya perusahaan yang sukses dia dirikan, yang menjadikan istilah ‘serial entrepreneur’ sangat cocok untuknya.

Sebaliknya adalah bagaimana dia mampu menggabungkan minat dan motivasinya sehingga menjadi pebisnis yang sukses.

20 tahun yang lalu, David Soong mendirikan Axioo, sebuah perusahaan yang menyediakan jasa fotografi dan videografi dengan fokus pada pernikahan dan potret keluarga, terinspirasi oleh kecintaannya pada fotografi.

"Ketika saya pertama kali memulai bisnis ini, fotografi pernikahan biasanya ditangani oleh para profesional. Tentunya, banyak senior berpengalaman yang telah lama bekerja di bidang ini," ujar Soong dalam keterangannya, Rabu (19/4/2023).

Topik mengenai inspirasi muncul di tengah sesi wawancara, dan baik Rory Asyari maupun David Soong mencapai kesimpulan yang sama.

Rory Asyari menyimpulkan kebahagiaan orang lain itulah yang menjadi inspirasi Anda.

Kemudian, Soong menceritakan bagaimana inspirasinya selaras dengan sejarah Glenfiddich yang panjang dan sukses sebagai The World's Most
Awarded Single Malt Scotch Whisky di dunia.

Soong menambahkan, Glenfiddich merayakan pencapaian atau keberhasilan dan itu sangat sesuai dengan bisnisnya.

"Saat kami berkembang, kami memastikan kualitas layanan kami dan merayakan kebahagiaan mereka," ungkap dia.

Selain itu, David Soong mendirikan salah satu bisnis suksesnya yang lain, Sweet Escape, dengan ide mendasar, yakni
membantu orang merayakan kegembiraan.

Singkatnya, jaringan bisnis ini menghubungkan klien dengan lebih dari 8.000 fotografer di 100 kota di seluruh dunia.

Jika Anda ingin mengabadikan perjalanan ke Paris atau ingin mendapatkan momen sempurna saat melamar pasangan di Danube, Sweet Escape akan memberikan cara mudah kepada turis untuk menyewa fotografer lokal berpengalaman yang tidak hanya terampil, tetapi juga sangat memahami setiap lokasi.

Ada juga Boga Group, perusahaan yang membawahi jaringan restoran terkenal termasuk Bakerzin, Pepper Lunch, Shaburi, Kintan, Kimukatsu, adalah bagian dari portofolio David Soong.

Mengingat pemulihan bisnis yang tengah berlangsung sejak pandemi, ini adalah waktu yang sangat tepat untuk grup dan pendirinya.

Tidak mengherankan, saat ini Soong memiliki sudut pandang yang unik yang pantas menjadikannya sebagai Maverick sejati.

Pada akhirnya, perspektif David Soong tentang pencapaian dan keberhasilan mungkin menjadi hal terpenting yang bisa diambil dari episode terakhir ‘The Where Next Club’ ini.

David secara konsisten mendorong limit, seperti Glenfiddich, dan dia melakukannya dengan caranya sendiri yang unik.

"Jangan menutup rasa penasaran kecil yang sesungguhnya merupakan benih kesuksesan. Kami akan unggul jika mengikuti rasa ingin tahu. Ketika Anda mahir dalam suatu hal tersebut dapat menghasilkan banyak peluang kerja lainnya," tuturnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Luthfi Khairul Fikri

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co