Tour de Kepri Bidik Agenda Uci

29 September 2018 19:10

Sambutan luar biasa peserta mancanegara di Tour de Kepulauan Riau (Kepri) membuat Kepala Dinas Pariwisata Kepri Buralimar kian semangat. Ia menargetkan lomba balap sepeda ini bisa masuk dalam agenda Federasi Sepeda Dunia, UCI.

Menurut  Buralimar, sejak awal peserta mancanegara memang antusias. Bahkan, saat flag off etape I Dompak Criterium, peserta luar negeri lebih banyak dari peserta lokal dan nasional.

“Sambutan peserta sangat luar biasa. Untuk event yang baru dilaksanakan, jumlah peserta mancanegara sangat banyak. Bahkan kegiatan kita bisa diikuti peserta dari 24 negara. Ini kita belum menggandeng  UCI. Jika kita bisa masuk menjadi agenda UCI, jumlahnya akan lebih besar dari ini,” paparnya.

Hal tersebut disampaikan Buralimar disela-sela Gala Dinner di CK Hotel, Jumat (28/9) malam. Menurutnya, jika Tour de Kepri masuk dalam agenda UCI, jumlah negara yang akan ambil bagian bisa naik 2 kali lipat.

“Sekarang jumlah negara yang ambil bagian sebanyak 24. Tapi kalau kegiatan kita sudah masuk UCI, negara peserta bisa menjadi 50. Kita akan upayakan agar Tour de Kepri bisa masuk dalam agenda UCI. Karena target kita adalah meningkatkan kunjungan wisatawan,” katanya.

Buralimar mengaku memiliki strategi untuk mendatangkan wisatawan mancanegara. Ade paket wisata yang ditawarkan.

“Dalam Tour de Kepri ini, kita menawarkan paket lengkap. Yaitu pemandangan Kepri yang indah. Asal tahu saja, saat lomba ini peserta melewati total 6 pulau. Dan ini hanya ada di Tour de Kepri. Jadi lengkap, tidak hanya Batam atau Bintan yang kita berikan. Tapi semua,” tutur Buralimar.

Dukungan untuk pelaksanaan Tour de Kepri juga disampaikan Menteri Pariwisata Arief Yahya.

“Kepri selalu mampu menjaring wisatawan. Terutama melalui sport tourism. Hal ini kembali terbukti melalui Tour de Kepri. Banyak wisatawan mancanegara yang ambil bagian. Ini yang harus kita apresiasi dan dukung,” kata Menteri yang membawa Kemenpar No 1 dan terpilih sebagai #TheBestMinistryOfTourism2018 se Asia Pasifik di Bangkok.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Paskalis Yuri Alfred

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co