Fashion Show batik Sumenep Sukses Hibur Pengunjung

21 Oktober 2018 20:23

Alun-alun Pamekasan, Madura penuh sesak pada Sabtu (20/10). Pengunjung dan wisatawan memadati fashion show yang dilaksanakan di tempat itu.

Acara yang menjadi rangkaian Festival Kemilau Madura itu menampilkan batik khas Sumenep. Selain penampilan batik, ada juga pertunjukkan hiburan lainnya. Di antaranya adalah atraksi pencak silat da alunan musik religi.

Batik Sumenep yang khas itu menjadi bintang malam itu. Pasalnya, kain-kain tersebut disuguhkan dalam bentuk fashion yang anggun. Rancangannya kekinian namun tetap mengedepankan kesantunan masyarakat Madura yang Islami. 

Ada tiga pasang model yang melenggak-lenggok memamerkan batik Sumenep. Penampilan mereka diiring imusik khas tradisional. Serta enam penari dan empat pria yang beratraksi silat.

Pembawa acara Eko dan Ocha menjelaskan, batik Sumenep merupakan satu warisan budaya dari Keraton Sumenep. “Secara umum hampir sama dengan batik Madura lainnya, tapi yang membedakan dari sisi lain pewarnaannya cenderung kontras dan unik,” jelas mereka dari atas panggung.

Acara di Alun-alun Pamekasan semain berwarna dengan penampilan berbagai acar lainnya. Ada penampilan unik bintang tamu grup Aleehya. Sementara tiga anak muda Ari, Danu dan Bayumembawakan rap bernuansa Islami. Mereka membawakan lagu Sholawat versi Jarang Goyang, Sholawat Badar, Sholawat Asyigil, Apa Kabar Asalamualaikum dan Habibal Qolbi.

Penampilan-penampilan di acara fashion show Batik Sumenep itu membuat penonton terkesima. Salah satunya Alvin Dirgan, yang terus memuji penampilan rap bernuansa Islami yang barui saja ia saksikan.

“Saya suka nih anak muda seperti ini, Islami banget. Patut diacungkan jempol,” tuturnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co