Viral Ikan Oarfish Muncul di Sulawesi, Pertanda Gempa dan Tsunami

09 Desember 2019 18:10

GenPI.co - Beberapa bencana yang mengguncang Indonesia sering dikaitkan dengan banyak hal, salah satunya adalah perilaku hewan. 

Biasanya menjelang detik-detik peristiwa nahas, hewan bertingkah gelisah, cacing pun keluar dari dalam tanah.

BACA JUGA: Aksi Gibran Beli Es Teh di PKL, Bikin Warganet Gemas...

Kini, ikan Oarfish muncul lagi dari dasar laut di Kabupaten Majene, Sulawesi Barat.

Kemunculan ikan Oarfish seolah menguatkan mitos yang selama ini beredar di masyarakat. 

BACA JUGA: Seksinya Ariel Tatum, Hingga Banyak yang Pengin Tahu Tarifnya...

Ikan tersebut, memiliki ragam warna. Hijau bintik hitam dan merah pada siripnya.

Pada foto yang beredar di media sosial, tampak tiga orang nelayan yang sedang berada di kapal memegang ikan tersebut.

BACA JUGA: Info Terkini: Pengguna Tol Dalam Kota Akan Dirazia Petugas

Ikan itu disebut hasil pancingan seorang pria bernama Andi Saputra. 

Hal tersebut muncul di postingan facebook bernama Irma Yanti Irma. Yang menandai akun Fecebook pemancingnya. Dengan catatan "Hasil Pancing Andi Saputra..."

BACA JUGA: Tsunami Aceh 2004 Pasti Akan Berulang, Ini Bukti Autentiknya...

Munculnya ikan tersebut, membuat warganet resah. 

Pasalnya, kemunculan ikan tersebut sering dikait-kaitkan dengan akan terjadinya gempa. 

BACA JUGA: Akankah Prabowo & Jokowi Wujudkan Kapal Induk Pertama Indonesia?

Netizen membuat catatan mengenai fenomena kemunculan ikan itu. 

Catatan tersebut juga viral di media sosial WhatsApp. 

"Menurut beberapa Sumber Yang Ku baca bahwa ikan Oarfish itu dia tinggal di laut dengan Kedalaman 100 hingga 1.000 meter. 

Bisanya kemunculan ikan Oarfish ini di kaitkan dengan terjadinya gempa dan Tsunami yang dahsyat... 

Karena ikan Oarfish ini tinggal di dasar... 

Pasti merasakan pergerakan Lempeng Bumi sehingga menjadi gelisah... 

Kemunculannya di permukaan dianggap sebagai penyampaian pesan kepada manusia bahwa akan terjadi bencana." Tulis @Alpina Rosa di kolom komentar.

BACA JUGA: Peran Rini Soemarno di Balik Kesuksesan Jokowi, Arief: Terbukti!

Ikan Oarfish ini dijuluki Messengers of The Sea God, atau Pembawa Pesan dari Kerajaan Dewa Laut.

Ikan Oarfish adalah makhluk yang tinggal di dasar laut. 

Dalam artian, ikan Oarfish jarang sekali muncul ke permukaan air, kalau tidak ada hal yang mengharuskan ia muncul. 

Nah, kemunculan ikan Oarfish sering dikaitkan dengan gempa bumi dahsyat bahkan tsunami.

Hal tersebut juga masuk akal, karena sebagai makhluk yang tinggal di dasar, ia pasti merasakan pergerakan lempeng bumi sehingga menjadi gelisah. 

Kemunculan ke permukaan pun dianggap sebagai penyampai pesan pada manusia, bahwa akan ada bencana yang akan menerjang mereka.

Ketika Palu diguncang gempa, sebelumnya telah ditemukan ikan Oarfish ini di perairan Majene, Sulbar. 

Nyatanya, Palu dilanda gempa besar serta hantaman tsunami yang membuatnya rata dengan tanah. 

Ternyata kejadian seperti ini bukan cuma di Indonesia, tetapi juga di beberapa negara yang pernah terkena bencana. 

Gempa Jepang pada 2011 misalnya, sebelumnya telah ditemukan sekelompok ikan Oarfish yang terdampar di pantai dan tersangkut di jaring nelayan. 

Setelahnya, Negeri Sakura ini porak poranda akibat 9,0 SR gempa disertai gelombang tsunami 10 meter.(*)


 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan Reporter: Winento

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co