Aneh bin Ajaib, Pak Jokowi: Bangun Pelabuhan Tapi Tak Ada Jalan?

17 Desember 2019 08:21

GenPI.co - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menegaskan bahwa infrastruktur merupakan salah satu fondasi bagi bangsa Indonesia agar mampu bersaing dan berkompetisi dengan negara-negara lain di dunia. 

Itu sebabnya program tersebut akan dilanjutkan dan disambungkan ke kawasan-kawasan industri dan pariwisata.

BACA JUGA: Presiden Jokowi Puyeng, Anak Buah Prabowo: Tenang Saja Kangmas...

Maka dari itu, Presiden Jokowi mengingatkan peran pemerintah daerah baik provinsi, kabupaten dan kota, dalam pembangunan infrastruktur yang masih akan dilanjutkan pada periode kedua pemerintahannya.

"Kami ingin menyambungkan infrastruktur yang telah ada ini ke kawasan industri, produksi pertanian, produksi perikanan, kawasan wisata yang ada di setiap provinsi di setiap daerah," tegas Presiden.

BACA JUGA: Merasa di PHP Menterinya, Presiden Jokowi Luapkan Kekesalannya

Hal tersebut disampaikan Presiden Jokowi saat membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2020-2024 di Istana Negara, Senin, (16/12).

Presiden pun memberi contoh, jalan tol yang telah dibangun bisa disambungkan ke kawasan-kawasan pertanian. 

BACA JUGA: Wantimpres Wiranto Blak-blakan: Jangan Meminta Saya Mundur

Di sinilah peran dari pemerintah daerah (pemda) untuk melanjutkannya.

"Tugas bapak ibu dan saudara-saudara semuanya adalah menyambungkan itu. Kalau tidak memiliki kemampuan di APBD, bisa berkonsultasi kepada Menteri PU," tutur Presiden.

BACA JUGA: Menhan Prabowo ke China, Misi TOT Jet Siluman atau Rudal DF-17?

Menurut Presiden, setelah ini selesai, maka tugasnya Menteri Pariwisata untuk promosi besar-besaran.

"Kemudian melanjutkan Kementerian PU dan Kementerian Perhubungan untuk membangun lima yang berikutnya yakni Bangka Belitung, Wakatobi, Bromo, Raja Ampat, dan Morotai. Jadi fokus kita ini jelas," ujar Presiden Jokowi.

BACA JUGA: AHY Terhempas Lagi Masuk Lingkaran Istana? Ini Kata Analis...

Begitu juga dengan pelabuhan-pelabuhan yang telah dibangun bisa terkoneksi dengan kawasan-kawasan tadi.

Presiden Jokowi tidak ingin pelabuhan yang sudah jadi justru tidak didukung dengan jalan akses menuju pelabuhan tersebut.

BACA JUGA: Pak Jokowi Membisiki Puan Maharani, Jangan Lebih dari 3 Bulan...

"Ada juga pembangunan pelabuhan di sebuah provinsi, ini di Kalimantan, tapi jalan menuju ke situ tidak disambung. Untuk apa pelabuhan itu?" ungkap Pak Jokowi heran.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co