Whani Darmawan Bangga Jadi Pemeran Utama Panembahan Reso

25 Januari 2020 06:36

GenPI.co - Pertunjukkan mahakarya W.S. Rendra yang berjudul Panembahan Reso digelar di Ciputra Artpreneur Teater, Jakarta Selatan, pada Sabtu (25/1). Pertunjukkan ini dibawakan oleh sejumlah pemain teater ternama, salah satunya adalah Whani Darmawan.

Whani Darmawan memerankan tokoh Panembahan Reso, seorang Panji yang cerdik dan memiliki otak yang licik. Dengan kemahirannya, Reso berhasil menempati tahta tertinggi sebagai raja.

BACA JUGA: Penonton Panembahan Reso, Ada Anies Baswedan dan Bambang Soesatyo

Whani menceritakan bahwa dirinya pertama kali dikabari untuk menjadi pemeran utama Panembahan Reso pada sekitar bulan April 2019. Mengetahui hal tersebut, Whani merasa senang dan bangga.

“Senang dan bangga pastinya. Karena ini bukan cerita biasa, ini bahkan disebut mahakarya,” kata Whani, usai melakukan Gladi Bersih Panembahan Reso, Jumat (24/1).

Pria kelahiran Yogyakarta tersebut mengatakan, cerita Panembahan Reso memiliki relevansi yang tinggi dengan kondisi politik saat ini. Meskipun W.S. Rendra menyusun cerita tersebut 34 tahun yang lalu, tetapi tetap memiliki kaitan dengan situasi di zaman ini.

“Intrik untuk mendapatkan kekuasaan, itu masih ada kan sampai sekarang ini,” kata Whani.

Whani mengaku dirinya masih terus berusaha berlatih untuk menampilkan yang terbaik dalam pementasan Panembahan Reso. Dirinya berharap, bisa menyampaikan pesan moral dari cerita Panembahan Reso dengan baik kepada para penonton.(*)

BACA JUGA: Persiapan Matang, Panembahan Reso Dijamin Memuaskan

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co