Doa Para Sineas Indonesia di Hari Film Nasional

30 Maret 2020 13:39

GenPI.co - Di tengah wabah Corona, sejumlah sineas Indonesia menyambut perayaan Hari Film Nasional dengan menggunggah untaian doa dan harapan, Senin (30/3).

Seperti sutradara Garin Nugroho, yang menyampaikan doanya untuk semua orang yang terlibat dalam industru perfilman. Doa terseut diunggah dalam akun Instagram @garin_film.

Edward Tirtanata, Pemuda Di balik Suksesnya Kopi Kenangan

“Selamat Hari film, dikenal awalnya sebagai Gambar Hidoep, ia akan menemanidan menghidupkan ruang hidup kita lewat beragam media dng aliran gambar yang membawa inspirasi dan cara melihat hiduo dlm beragam cara pandang, baik kenyataan, fiksi ataupun ekpresi pembuat film, tentang cinta, kepahlawanan, kemanusiaan, gugatan, renungan, karakter manusia hingga peristiwa tak tersentuh dalam hidup kita. Doa kebersamaan untuk mereka yang hidup dan menghidupi film,” tulis Garin Nugroho.

Ada juga Riri Riza yang mengenang hari pertama syuting film Darah dan Doa karya Usmar Ismail yang kemudian ditetapkan menjadi Hari Film Nasional. Momen tersebut terjadi 70 tahun silam yakni 30 Maret 1950.

"Saat itu situasi sulit karena revolusi baru saja usai, Indonesia baru kembali membangun," tulis Riri Riza dalam akun Instagramn-nya @rizariri.

Riri Riza juga menjelaskan situasi industri perfilman Indonesia yang ikut terkena dampak dari pandemi global virus corona.

"Saat ini, kita semua, termasuk industri perfilman, kembali menghadapi masa sulit. Kami di Miles Films telah menunda dua produksi film kami sejak adanya himbauan pemerintah untuk bekerja dari rumah karena wabah Covid 19," lanjutnya.

BACA JUGA: Wabah Corona Makin Parah, Arab Saudi Karantina Kota Jeddah

Sementara Mira Lesmana engunggah cuplikan film Petualangan Sherina dan mengimbau masyarakat untuk tetap di rumah selama masa pandemik global virus corona.

"Selamat Hari Film Nasional teman-teman semua. Mari tumbuhkan semangat melawan virus Corona dengan tetap #DiRumahAja dan tentunya berdoa agar semua segera berlalu dan kita bisa kembali ke Bioskop!" tulisnya pada keterangan unggahan di akun Instagram @mirles.

Harapan yang sama juga disampaikan produser Lala Timothy lewat unggahannya di akun Instagram-nya @lalatimothy. Lala juga menggunggah serangkaian foto bersama tim produksinya.

"Selamat Hari Film Nasional! After all this is over we will comeback stronger than ever," tulis Lala Timothy. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya Reporter: Yasserina Rawie

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co