Tom Holland Sebut Syuting Spider-Man 3 Selesai Februari 2021

20 Juli 2020 17:52

GenPI.co - Aktor Tom Holland memberi sedikit bocoran terkait film terbarunya, Spider-Man 3. Dilansir dari The List, pemeran Peter Parker tersebut mengungkapkan bahwa film Spider-Man 3 akan menyelesaikan syuting terakhir pada Februari 2021. 

Selain itu, pria 24 tahun ini juga mengatakan bahwa ia juga telah menyelesaikan syuting untuk film lainnya, yaitu Uncharted. Saat ini proses produksi film tersebut telah memasuki tahap editing

"Uncharted telah selesai [syuting], Spider-Man [selesai] pada Februari tahun depan," kata Tom Holland, seperti dikutip The List.

BACA JUGA: Kasus Reynhard Sinaga Bakal Diangkat Menjadi Film Dokumenter

Setelah selesai syuting, Tom Holland mengatakan bahwa dirinya akan menjalani rangkaian tur pers selama kurang dari 2 bulan. Tur tersebut akan menjadi ajang promosi untuk dua film yang dibintanginya sekaligus, yaitu Spider-Man 3 dan Uncharted.

"Dua tur pers, mungkin bersamaan. Menghabiskan waktu enam minggu untuk itu," ujarnya.

Sayangnya, Tom Holland mengaku masih belum mengetahui tanggal rilis dari Spiderman 3. Film yang disutradarai Sam Raimi tersebut memang menjadi salah satu film yang proses produksinya sempat terhenti akibat pandemi COVID-19.

Selama masa karantina, Tom Holland memanfaatkan waktu luangnya untuk membuat naskah film. Ia menulis naskah film berdasarkan pengalamannya, bersama saudaranya yang bernama Harry.

"Harry dan saya telah mengerjakan naskah yang telah kami tulis bersama. Jadi kami melakukan beberapa pekerjaan yang sangat bagus ketika itu," kata Tom Holland.

BACA JUGA: 5 Film Sedih yang Bisa Bikin Kamu Mewek Seharian

Aktor berkebangsaan Inggris tersebut pun mengaku telah mengirimkan naskah filmnya ke sejumlah produser. Tom Holland pun mengaku bahwa pengalaman tersebut menjadi hal yang sangat menegangkan baginya.

"Kami sudah mengirimkan itu kemarin ke sekelompok produsen pertama, yang sebenarnya lebih menegangkan daripada apa yang telah saya lakukan dalam karier saya," tuturnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co