Ngantor, Pekerja Mulai Gunakan MRT Jakarta

27 Maret 2019 07:38

GenPI.co— Tiga hari setelah peresmiannya, masyarakat sudah mulai menggunakan moda raya terpadu (MRT) Jakarta untuk berangkat ke tempat kerja. 

Bisa lebih cepat sampai, merupakan alasan utama dari para pekerja memlih menggunakan moda transportasi MRT. 

Wahyu yang tinggal di kawasan Bintaro, Jakarta Selatan, biasanya membutuhkan waktu 1 jam—1,5 jam untuk sampai ke kantornya di Senayan, menggunakan kereta komuter atau Transjakarta. Dengan MRT, hanya butuh waktu 30 menit.

Baca juga: Tarif MRT Ditetapkan Rp 8.500

“Saya naik ojek dari Bintaro kurang dari 15 menit sampai di Stasiun Lebak Bulus, terus nyambung MRT Jakarta juga kurang dari 15 menit dan sudah sampai di sini [Bundaran Senayan],” katanya.

Hal senada juga disampaikan Ricky Irawan, seperti dikemukakan jakartamrt.co.id. 

“Saya kerja di MH Thamrin, tinggal di sekitar Senayan. Biasanya saya naik mobil ke kantor, bisa satu jam kalau kena macet, secepat-cepatnya 30 menit. Naik MRT cuma 10 menit,” ujarnya.

MRT Jakarta pada 25—31 Maret memberikan layanan gratis bagi penumpang. Dalam fase operasi gratis ini, MRT memberikan pelayanan mulai pukul 05.30 WIB hingga 22.30 WIB dari 13 stasiun yang tersedia di fase I.

Untuk mendapatkan layanan gratis ini, penumpang lebih dulu mendaftar melalui laman www.ayocobamrtj.com. Selanjutnya, pendaftar akan mendapatkan tiket elektronik untuk ditunjukkan ke petugas di stasiun MRT Jakarta. 


Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co