Ashanty Ungkap Alasannya Undang Jokowi ke Pernikahan Atta-Aurel

12 April 2021 07:45

GenPI.co - Penyanyi Ashanty mengungkap alasannya mengundang Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) ke pernikahan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar.

Istri Anang Hermansyah itu menyebut bahwa kakak kandungnya memiliki kedekatan dengan Jokowi. 

BACA JUGA: Kehadiran Jokowi ke Pernikahan Atta-Aurel Jadi Omongan DPR

"Pak Jokowi punya kedekatan yang luar biasa sebenarnya sama kakakku yang pertama, Mas Gangsar," kata Ashanty dalam vlog The Hermansyah A6 di YouTube, Minggu (11/4).

Ashanti menceritakan bahwa Jokowi selalu menyempatkan diri untuk hadir memenuhi undangan dari kakak dan keluarganya.

Oleh sebab itu, Ashanty merasa bangga Jokowi bersedia menjadi saksi nikah Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar. 

"Sampai kapan pun, kami kalau ada acara-acara, insyaallah akan tetap mengundang Pak Jokowi,” jelas Ashanty.

Seperti diketahui, Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar melaksanakan akad nikah pada Sabtu (3/4) lalu. 

Pernikahan mereka dihadiri oleh Presiden Jokowi sebagai saksi nikah.

BACA JUGA: Segini Harga Kalung Aurel Saat Menikah, Bikin Nelan Ludah

Selain itu, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto juga hadir sebagai saksi nikah Aurel dan Atta.

Kehadiran Jokowi pun sempat menimbulkan pro dan kontra di media sosial. (ded/jpnn) 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Yasserina Rawie

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co