Punya Banyak Keunggulan, Telkom Pede Masuk Fortune 500

07 Juli 2020 23:25

GenPI.co - PT Telekomunikasi Indonesia Tbk alias Telkom Indonesia tengah membidik target masuk Fortune 500.

Oleh karena itu, segenap jajaran di perusahaan pelat merah tersebut tengah menggenjot kinerja.

BACA JUGADirut Telkomsel Ungkap Hikmah di Balik Pandemi Corona

"Untuk mewujudkan impian masuk ke dalam daftar Fortune 500, tentunya kami harus bekerja lebih keras lagi," ujar Komisaris Utama Telkom Indonesia Rhenald Kasali, Senin (6/7).

Pria berkacamata tersebut menambahkan, Telkom mempunyai banyak keunggulan kompetitif.

Misalnya, Telkom mempunyai peran strategis di Indonesia dengan pasar yang besar.

Selain itu, Telkom juga memiliki 171 juta pelanggan. Telkom pun melayani daerah-daerah yang tidak dilayani para pesaing.

Rhenald menjelaskan, Telkom juga memiliki jumlah menara terbanyak di Indonesia.

Meskipun demikian, Telkom enggan berpuas diri. BUMN papan atas it uterus melebarkan kepak sayapnya.

Baru-baru ini Telkom sudah mengakuisisi dua ribu menara milik Indosat.

Rhenald menambahkan, Telkom mempunya sumber daya manusia (SDM) yang sangat mumpuni.

Keunggulan lain yang dimiliki Telkom adalah pendapatan yang sangat besar.

Pada 2019, Telkom berhasil membukukan pendapatan hingga Rp 135 triliun.

BACA JUGAKomitmen Telkomsel untuk Perkuat Layanan Jaringan 5G di Indonesia

"Merek milik Telkom, yakni Telkomsel merupakan merek yang terkuat dalam telekomunikasi," kata Rhenald. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co