Gelar Konser Online K-Pop, Korsel Anggarkan Rp 371 Miliar

09 September 2020 23:25

GenPI.co - Pemerintah Korea Selatan tidak mau terus membiarkan industri K-Pop tergerus di tengah pandemi virus corona (covid-19).

Berbagai cara pun dilakukan. Salah satunya ialah menganggarkan dana dalam jumlah besar untuk menggelar konser online K-Pop.

BACA JUGAWow! Dynamite BTS Pecahkan Rekor Istimewa

Dilansir dari Koreaboo, Rabu (9/9), pemerintah Korsel mengalokasikan dana hingga USD 25 juta atau setara Rp 371 miliar (USD= Rp 14.860).

Konser online sendiri memang menjadi solusi paling jitu ketika corona masih merajalela.

Prospeknya pun bagus. Boy band papan atas Korsel BTS sudah membuktikannya.

Pada Juni 2020, BTS menggelar konser online bertajuk Bang Bang Con: The Live.

Konser virtual itu bisa menarik sekitar 756 ribu penonton di seluruh dunia.

Uang yang dihasilkan pun tidak main-main. Angkanya mencapai USD 20 juta atau sekitar Rp 297 miliar.

Kementerian Keuangan dan Ekonomi Korsel sendiri sudah mengumumkan akan meningkatkan budget untuk mempromosikan Korean Wave pada 2021.

BACA JUGANetizen Korea Minta Pemerintah Tidak Ikutkan BTS Wajib Militer

Menurut rencana, dana yang dialokasikan mencapai USD 584 juta untuk kebudayaan Korsel, termasuk K-Pop. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co