7 Fitur di Google Bisnisku yang Berguna Banget buat Pelaku UMKM

16 September 2020 09:10

GenPI.co - Google Bisnisku merupakan salah satu fitur dari Google yang berguna untuk membantu para pebisnis untuk mengelola usahanya secara online.

Seperti diketahui, bisnis digital menjadi strategi baru untuk berbisnis di masa pandemi seperti saat ini. 

BACA JUGAWirausaha Makin Diminati, Pelaku UMKM di Jabar Dapat Pelatihan

Fasilitator Gapura Digital, Aidil Wicaksono menjelaskan, aplikasi Google Bisnisku tersedia secara gratis untuk membantu para pelaku UMKM dalam menjalankan usahanya secara digital.

“Beberapa dari kalian yang memiliki bisnis juga harus memiliki strategi baru, salah satunya dengan menggunakan Google Bisnisku” dalam webinar yang bertajuk “UMKM Siap New Normal, Digitalisasi Sebagai Solusi” yang digelar pada Senin (14/9/2020).

Sebagai aplikasi yang siap membantu para pebisnis dalam mengelola bisnisnya, Google Bisnisku memiliki sejumlah fitur yang sangat bermanfaat.

Berikut beberapa fitur dalam Google Bisnisku yang dapat membantu para pebisnis untuk mengatur usahanya secara digital.

1. Profil bisnis

Fitur ini berisi informasi yang akan meyakinkan konsumen, mulai dari nama bisnis, website/alamat, jam operasional, nomor telepon dan deskripsi bisnis. Profil ini akan muncul di halaman pencarian Google.

2. Postingan

Fitur ini membantu kamu memplublikasikan acara atau promosi produk langsung ke Penelusuran Google dan Maps.

Nantinya, kamu juga bisa menambahkan call-to-action untuk masing-masing postingan. Jadi, konsumen bisa lebih mudah untuk bertransaksi.

3. Foto

Fitur ini memungkinkan siapa saja untuk mengunggah foto bisnis kamu yang nantinya akan muncul di akun Google Bisnisku.

Informasi bisnis yang ditampilkan adalah seperti interior, eksterior, produk, tim, logo, cover, konsumen yang sedang menggunakan produk dan lainnya.

4. Situs

Setiap pemilik bisnis yang terdaftar dalam Google Bisnisku akan mendapatkan situs secara gratis.

Kalian bisa mengubah isi dalam template situsnya. Situs tersebut juga bisa diupdate secara otomatis, situs bisa diedit kapan saja dan dimana saja.

Yang paling penting, situs tersebut sudah layak untuk diiklankan. Website yang akan diberikan secara gratis adalah nama brand.business.site.

5. Ulasan

Dengan fitur ulasan, pelanggan bisa memberikan komentar dan kesan ketika berbelanja di bisnis kamu.

Kamu akan mendapatkan notifikasi untuk ulasan baru, dan kamu juga bisa membalas ulasan dari pelanggan.

6. Pesan 

Fitur ini memungkinkan calon pelanggan untuk mengirimkan pesan melalui aplikasi Google Bisnisku.

Pastikan kamu mengaktifkan fitur pesan agar pelanggan bisa mengirim pesan.

7. Pemberitahuan

Fitur ini akan memberikan notifikasi jika terdapat masukan dari pelanggan yang berhubungan dengan bisnis kalian.

Jenis aktivitasnya seperti review pelanggan, komentar pelanggan laporan pelanggan dan lain-lain.

Selain fitur-fitur yang sudah dijelaskan, masih ada juga berbagai fitur lainnya, seperti Ikuti, Laporan, Nama Pendek, serta fitur Pertanyaan dan Jawaban.

BACA JUGA3 Alasan UMKM Perlu Hati-hati Saat Menggunakan Platform Digital

Tentunya, fitur-fitur ini akan sangat membantu teman-teman dalam menjalankan bisnis secara online. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co