2 Kripto Ini Diprediksi Moncer Kayak Bitcoin pada Oktober 2021

10 Oktober 2021 19:20

GenPI.co - Sejumlah kripto harganya kinclong memasuki hari kesepuluh bulan Oktober 2021.

Kripto yang moncer bulan ini termasuk Bitcoin yang pada pukul 12.59 WIB telah menembus USD 55.708 atau mengalami kenaikan 16.03 persen dalam tujuh hari terakhir.

Dilansir dari laman coinvestasi, setidaknya terdapat dua kripto lainnya yang bisa dilirik pada Oktober ini.

BACA JUGA:  2 Bos AS Bicara Bikin Investasi Bitcoin Makin Ramai, Nih

Dua kripto tersebut adalah Crypto.com dan Firo (FIRO).

Dilihat dari laman coinmarketcap, Minggu, pukul 12.55 WIB posisi harga Crypto.com (CRO) USD 0,1939 (+0,47 persen) dan Firo (FIRO) USD 7,73 (+2,58 persen).

BACA JUGA:  Wow! Efek George Soros Bikin Harga Bitcoin Makin Sangar

Berikut dua kripto yang potensial dan kemungkinan besar dapat bergerak naik bersama kondisi pasar dan kabar positif, dilansir dari laman coinvestasi.

1. Crypto.com (CRO)

BACA JUGA:  Peran Emas Dihantui Kripto Bitcoin, Intip Deh Catatan JP Morgan

Dikabarkan bakal meluncurkan jaringan baru dengan fitur jembatan dengan Blockchain Ethereum.

Fitur tersebut bernama Cronos yang akan diluncurkan pada 19 Oktober 2021.

Cronos akan mempermudah proyek untuk bergerak pada Blockchain Ethereum, sekaligus pada ekosistem Crypto.com.

Selain itu, Cronos juga mempermudah aplikasi terdesentralisasi atau DApps untuk diterbitkan pada Ethereum Virtual Machine namun menetap pada ekosistem Crypto.com.

Fitur ini dapat membuat volume transaksi pada Crypto.com makin tinggi. Sebab makin mudahnya aplikasi terdesentralisasi masuk ke ekosistemnya.

Dikabarkan pada 4 Oktober 2021, Crypto.com melakukan uji coba. Apabila lancar, kemungkinan 19 Oktober akan menjadi tanggal peluncuran pasti.

Untuk harga, selama batas bawah pada USD 0,174 hingga USD 0,157 masih dapat tertahan, kemungkinan besar CRO masih dapat naik lebih tinggi.

Tujuan selanjutnya menembus USD 0,20, yang kemungkinan besar dapat terjadi dalam waktu dekat jika terus naik.

2. Firo (FIRO)

Merupakan blockchain yang tengah dalam fase pembenahan setelah mengalami beberapa kerusakan.

Pembenahannya adalah pembaruan v0.14.9.0 yang akan terjadi pada 26 Oktober 2021.

Pembaruan tersebut dikabarkan akan meningkatkan kecepatan transaksi pada jaringan FIRO, selain itu juga membuat efisiensi lebih tinggi dalam validasi.

Dengan pembaruan akan kembali meningkatkan kepercayaan kepada FIRO, setelah mengalami penyerangan di awal 2021.

Namun, FIRO masih merupakan proyek yang berisiko akibat permasalahan kepercayaan tersebut.

Nah, jika pembaruan berjalan lancar dapat menyelesaikan masalah tersebut bahkan membuatnya dapat bersaing dengan jaringan pembayaran lain seperti Ripple.

Untuk analisa teknikal, FIRO selama batas bawah pada USD 6,5 hingga USD 4,9 masih dapat terjaga, FIRO masih dapat memiliki kesempatan untuk naik.

Kemungkinan FIRO bisa naik hingga USD 12 pada bulan ini, jika semua berjalan positif. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co