Berapa Keuntungan Ghozali Jual Foto di NFT? Ternyata Sebegini

14 Januari 2022 18:10

GenPI.co - Mahasiswa Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) Semarang, Sultan Gustaf Al Ghozali mendadak kaya raya dari hasil penjualan foto selfi dirinya di Non Fungible Token (NFT), platform Opensea.

Tak tanggung-tanggung, Ghozali meraup keuntungan dari jualan swafoto dirinya sebesar Rp 1,5 miliar.

Menurut dia, terdapat 932 foto selfie dirinya selama lima tahun di platform Opensea.io.

BACA JUGA:  Kinerja Polisi Moncer, Kapolri Listyo Sigit Dapat Durian Runtuh

Ghozali menjelaskan, ratusan foto tersebut diunggahnya baru sekitar Desember 2021 lalu.

"Awalnya berpikir mungkin lucu kalau ada kolektor yang punya foto saya," kata mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer Udinus Semarang ini, Kamis (13/1).

BACA JUGA:  Pernyataan Tegas Gibran Bikin Lega Ubedilah Badrun

Foto-foto unggahannya itu, kata dia, kemudian dipromosikan oleh komunitas NFT Indo.

"Harga awal yang saya tawarkan sekitar 3 dolar AS," ungkapnya.

BACA JUGA:  Pasar Kripto Hari Ini, Dogecoin Harganya Langsung Terbang

Namun kemudian, banyak kolektor yang membeli, termasuk sejumlah pesohor tanah air.

Beberapa pesohor yang ikut membeli foto dirinya di antaranya koki selebritas Arnold Purnono, dan selebgram Reza Arab.

Menurut dia, nilai jual 932 foto yang dijual lewat NFT Opensea itu mencapai Rp 12 miliar. Di mana 10 persen dari hasil penjualan itu menjadi haknya.

"Ada 932 swafoto yang saya buat sejak dirinya lulus SMK hingga memasuki semester 7 kuliah," jelasnya.

Dia menceritakan awal mula koleksi swafoto selama 5 tahun tersebut karena terinspirasi untuk membuat karya animasi timelapse.

Ghozali masih memiliki target untuk meneruskan koleksi swafotonya tersebut hingga lulus kuliah nanti.

Dia mengatakan, dari hasil penjualan foto dirinya akan diinvestasikan untuk mewujudkan impiannya.

"Keinginan saya pengin punya studio animasinya sendiri," Sultan Gustaf Al Ghozali. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co