Top! 3 Musisi Indonesia Terlibat Pembuatan Musik di Film Marvel

25 September 2021 19:40

GenPI.co - Tiga musisi muda Indonesia, Rich Brian, NIKI, dan Warren Hue berkolaborasi dengan sutradara Shang-Chi and The Legend of The Ten Rings, Destin Daniel Cretton.

Kiprah yang sangat membanggakan, karena film tersebut diproduksi Marvel.

Ketiganya juga bergabung dengan beberapa musisi berbakat lain seperti Anderson Paak, Swae Lee, Jhene Aiko, Mark Tuan, Saweetie, Audrey Nuna, Guapdad 4000, Keshi, 21 Savage, Rick Ross, dan DJ Snake.

"Proyek ini merupakan salah satu momen berharga dalam karier saya,” ungkap NIKI dalam acara media gathering virtual, Rabu (22/9/2021).

NIKI juga merasa dipandang sebagai artis Asia, karena bisa menjadi bagian dari proyek besar tersebut.

“Ini adalah mimpi yang menjadi kenyataan dan saya merasa sangat terhormat untuk menjadi bagian dari album ini," imbuh NIKI.

Ketiganya mengaku saat mencari inspirasi dengan mengeksplorasi cerita dan berimajinasi dari beberapa cuplikan film.

"Sebagai penggemar berat Marvel, untuk berada di dalam album ini sebagai penyanyi Asia, merupakan hal yang sangat menyenangkan," kata Warren Hue.

Dalam kesempatan yang sama, Rich Brian pun memberikan pesan khusus untuk semua kreator muda.

Menurutnya, segala hal mungkin terjadi, sehingga setiap peluang untuk berkarya harus dilakukan secara maksimal.

"Saya tidak percaya kami bertiga, seniman muda dari Indonesia, ada di sini bernyanyi di soundtrack Marvel,” kata Rich Brian.

“Ini bukti apapun sangat mungkin terjadi dan saya tidak sabar untuk melihat apa yang bisa kita capai sebagai orang Indonesia di industri ini," imbuhnya.

Shang-Chi and The Legend of The Ten Rings merupakan film kedua dari fase keempat Marvel Cinematic Universe.

Film ini memperkenalkan Superhero terbaru dari Marvel bernama Shang-Chi (diperankan oleh Simu Liu). Mereka tinggal di San Francisco dan bekerja sebagai petugas parkir bersama sahabatnya Katy (Awkwafina). (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co