20 Tahun Berkarya, D'Masiv Gelar Konser Tunggal di Malaysia, Singapura dan Indonesia

04 April 2023 17:20

GenPI.co - Band D'Masiv genap berusia 20 tahun di 2023 ini dengan mengundang kurang lebih 300 anak yatim dalam rangka buka bersama (bukber) dan santunan di hotel Bidakara, Pancoran, Jakarta Selatan. 

Tak hanya itu, acara ini menyuguhkan beragam agenda di antaranya yakni, aksi tabuh beduk, kultum, dan kuis hafalan surat-surat pendek Al-Quran.

Vokalis D'Masiv, Rian Ekky Pradipta merasa berjalan 20 tahun bukan hal yang mudah bagi sebuah grup musik.

BACA JUGA:  Nikita Mirzani Main ke Tempat Ryan D'masiv, Eh Keenakan

Rian bersyukur D'Masiv bisa bertahan melewati perjalanan dengan mulus dan konsisten menghasilkan sejumlah hits hingga 20 tahun.

"Bersyukur banget bisa melewati 20 tahun perjalanan, apalagi tanpa ada perubahan formasi ya," kata Rian.

BACA JUGA:  d'Masiv Ajak Penonton Bernyanyi di Java Jazz Festival 2022

Di samping itu, D'Masiv siap persembahkan konser tunggal bertajuk 20AD to the World yang digelar di sejumlah negara seperti Malaysia, Singapura dan Indonesia.

Konser ini menyambut 20 tahun sebagai perjalanan mereka bermusik.

BACA JUGA:  D'masiv Gandeng RamenYA Gelar Tur di 6 Kota Amerika Serikat

"Alhamdulillah kami akan bikin konser tunggal, tiketnya dalam 1 hari sold out dan kami bikin second show tanggal 2 dan 3 Juni di Malaysia," ungkap dia.  

Setelah konser di Malaysia, D'Masiv bakal melanjutkan konser tunggal di Singapura dan ditutup di Jakarta.

"Kami juga akan konser tunggal di Singapura dan sebentar lagi kami akan umumkan konser tunggal kami di Jakarta," tuturnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Luthfi Khairul Fikri

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co