Fabiolous Hadirkan Lagu Love Phobia Versi Remix, Catat Tanggal Rilisnya!

27 Juli 2023 16:20

GenPI.co - Genre musik yang hadir di dunia musik Indonesia akhir-akhir ini banyak variasi khususnya aliran musik beat dengan remix lagu pop dengan kolaborasi musik elektronik.

Salah satu karya yang hadir adalah "Love Phobia" yang ingin mengajak penikmat musik elektronik dan pop untuk bisa "menghadapi patah hati" dengan cara "chill".

Mengusung nama Fabiolous yang diberikan oleh Aksan Sjuman, Ade Fabiola menjadi vokalis dan "the person behind Fabiolous", dengan telah mengawali kariernya sebagai backing vocal sejak 2002 untuk musisi-musisi seperti Rio Febrian, Project Pop, Ruth Sahanaya, dan Andien.

BACA JUGA:  Pendatang Baru di Dunia Musik, ULKA Band PopRock dengan Lirik Cinta dan Kehidupan

Bahkan hingga berkolaborasi dengan almarhum legendaris Dian Pramana Poetra, dengan referensi musik seperti di antaranya Rasmus Faber, Moonchild, Sergio Mendes, Natalie Cole, dan Michael Jackson.

Setelah merilis beberapa single bersama Jocaso di 2016 (Be With U, I’m Not Gonna Let You Down, Just Feel The Love) dan single pertama "Love Phobia" pada 2022, kemudian dua kali terpilih menjadi backing vocal Ronan Keating untuk pertunjukannya di Indonesia pada Maret dan Juni 2023, kini Fabiolous kembali menghadirkan Love Phobia, single pertamanya dalam versi remix hasil kolaborasi dengan DJ dan produser musik elektronik Jocaso, Fickry dan Leno (TAMAT).

BACA JUGA:  Agak Lain! Aldi Taher Undang Jokowi dan Megawati ke Konser Musiknya

"Proses pembuatan dikerjain sendiri juga sebenarnya ini project mulai dari nol dengan selesai 2022 kita siap rilis versi remix di agustus 2023 ini," ujar Ade Faiola saat ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta, Rabu (26/7/2023).

Menariknya lagi proses dalam pembuatan video klip lagu Love Phobia versi remix ini hanya butuh dikerjakan selama 3 jam.

BACA JUGA:  Tips War Tiket Konser Musik, Jaminan Berhasil Gede Banget

"Jujurnya ini memang minimize budget dan ini idenya aku saja karena memang aku juga senang ngulik bikin design sendiri," jelasnya.

Love Phobia sendiri ditulis dengan ciamik oleh Uap Widya dan Gibran ABD, diaransemen dan diproduseri oleh Tommy Pratomo serta melibatkan beberapa musisi tanah air lainnya yang semakin membuat lagu ini semakin lebih berwarna.

Produser Tommy Pratomo mengakui dalam prosesnya tak banyak tantangan yang dihadapi.

"Gak terlalu ribet proses pembuatannya karena visi musiknya sudah dapat natural saja, dan happy-happy saja," tutur dia.

Love Phobia sendiri mengajak pendengarnya untuk "move on" dari pengalaman patah hati yang menyakitkan namun dengan balutan musik dan mood yang classy dan segar dengan pesan positif yang ingin disampaikan bahwa seberapa sakitnya putus cinta atau tidak diperlakukan selayaknya oleh pasangan, namun selalu ada pilihan dan kesempatan untuk move on ke fase hidup berikutnya, yang diyakini akan lebih baik daripada pengalaman sebelumnya.

Harapannya dengan mendengarkan lagu dan musik ini, pendengar bisa lebih mudah bangkit dari kisah masa lalu yang menyakitkan dan bisa menghadapi kehidupan yang lebih berwarna.

Nantinya lagu Love Phobia versi remix bakal rilis secara serentak melalui spotify hingga berbagai platform musik digital, mulai 2 agustus 2023.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Luthfi Khairul Fikri

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co