Fakta Mencengangkan di Balik Kenikmatan Bermain Cinta

10 Juli 2021 01:40

GenPI.co - Bermain cinta mungkin bentuk koneksi paling intim di antara pasangan. Ini adalah kunci untuk hubungan yang bahagia dan sukses. 

Selain manfaat kesehatan yang nyata, aktivitas ini memang menyenangkan dan memuaskan.

Namun, ketika sampai pada hal ini, kebanyakan orang tidak menyadari fakta dasar seputarnya.

BACA JUGA:  Ini Rahasia Suami Istri untuk Raih Puncak Tertinggi di Ranjang

Jadi, kami memberikan kepadamu beberapa fakta menakjubkan tentang aktivitas ranjang yang mungkin belum kamu ketahui.

Durasi dalam berhubungan

BACA JUGA:  5 Masalah Pengantin Baru di Ranjang, No 4 Bikin Malu!

Semua fantasi tentang bertempur selama satu jam sejujurnya benar-benar palsu. Waktu ideal yang diinginkan untuk melakukan penetrasi adalah sekitar 8 hingga 13 menit. 

Rata-rata pasangan bisa mencapai puncak selama periode ini. Tapi, selalu ada ruang untuk meningkatkan kinerja di ranjang

BACA JUGA:  Wanita Harus Makan ini, di Ranjang Pasti Meledak-ledak

Aktivitas ranjang usai berolahraga manfaatnya besar

Jangan kaget, bermain cinta setelah sesi olahraga adalah hal yang baik. Kadar testosteron dan estrogen meningkat setelah berolahraga dan sirkulasi darah di sekitar organ imtim meningkat.

Ini sangat meningkatkan gairah dan membantu meningkatkan harga diri saat berhubungan.

Wanita lebih cepat mencapai puncak jika swalayan

Sekarang kamu tahu mengapa beberapa wanita butuh waktu lama untuk mencapai puncak atau bahkan memalsukannya. 

Para peneliti telah menganalisis bahwa rata-rata wanita mencapai puncak dalam 4 sampai 5 menit dengan tangan, dibandingkan dengan 12 sampai 20 menit ketika berhubungan. 

Pakai sarung rasanya enak juga

Kontrasepsi pria  yang diproduksi di zaman modern dirancang untuk perlindungan ekstra dan juga untuk memberikan kenikmatan terbaik. 

Ada dilengkapi dengan titik kecil, bergaris, berpelumas, dan banyak lagi untuk memberimu dan pasangan waktu yang menyenangkan dan mendebarkan di tempat tidur.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Paskalis Yuri Alfred

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co