GenPI.co - Crazy Rich Surabaya Tom Liwafa membuat para netizen geleng-geleng dengan aksi terbarunya.
Kali ini Tom menggunakan mobil mahalnya untuk mengangkut bahan bangunan.
Dalam akun TikTok pribadinya, @tom.liwafa, dia membiarkan mobil Bentley miliknya digunakan mengangkut semen, keramik, dan lain-lain.
Dalam video itu Tom tampak membiarkan seseroang memasukkan semen ke mobilnya.
Apa alasan Tom Liwafa membiarkan mobilnya untuk mengangkut bahan bangunan?
Crazy Rich Surabaya itu rupanya melakukan hal tersebut dengan alasan kuat.
Dia menyindir pengendara mobil yang marah-marah lantaran bodi di dekat pintu kendaraannya diinjak seseroang.
Tom menjelaskan, ada bagian-bagian di mobil yang harus disayang. Ada pula yang bisa diperlakukan kasar.
“Kalau ininya (bagasi belakang) dibuat semen, boleh," kata Tom sebagaimana dikutip pada Jumat (16/7).
Mobil milik Crazy Rich Surabaya itu bukanlah sembarangan. Harga mobil Bentley itu mencapai miliaran. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News