GenPI.co - Gelandang Manchester United Casemiro mengaku tidak puas setelah mengoleksi lima medali Liga Champions.
Mantan pemain Real Madrid itu ingin menambah satu medali yang berbeda di kompetisi Eropa, yakni Liga Europa.
"Saya selalu ingin lebih. Saya selalu ingin memenangkannya, itulah mentalitas pemenang," ucap Casemiro dikutip dari laman resmi klub, Kamis (8/5).
Peluang Manchester United untuk meraih gelar Liga Europa terbuka lebar, setelah meraih kemenangan pada leg pertama semifinal melawan Athletic Bilbao di San Mames Stadium dengan skor 3-0.
Kini, Manchester United hanya membutuhkan hasil imbang saat menjamu Athletic Bilbao pada leg kedua semifinal Liga Europa 2024/25 di Old Trafford Stadium, Jumat (9/5) pukul 02:00 WIB.
Meski demikian, Casemiro menekankan pentingnya menjaga fokus dan kerja keras saat menjamu Bilbao.
Gelandang Timnas Brasil itu mengingatkan bahwa pertandingan belum selesai dan tim harus tetap waspada.
"Kami harus menghargai keunggulan dengan penuh rasa hormat," ujar Casemiro.
Selain itu, Casemiro juga menyoroti performa rekan-rekan setimnya yang masih tidak stabil setiap bertanding di kandang.
"Kami memiliki masalah di kandang, dan ini laga semifinal. Kami harus menjalaninya dengan kerendahan hati," tutur Casemiro.
Jika lolos ke final, Manchester United akan melawan pemenang dari laga Bodo/Glimt vs Tottenham Hotspur.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News