Simak Peruntungan 3 Zodiak Penuh Berkah, Hoki di Depan Mata

04 Mei 2022 20:00

GenPI.co - Ramalan zodiak hari ini, Rabu, 4 Mei 2022, pergerakan astral membawa energi positif yang membuat zodiak Cancer, Aries, dan Aquarius bisa melihat hokinya.

Berikut ini, intip 3 zodiak yang bisa mendapatkan berkah yang menjadi pilihan redaksi GenPI.co.

1. Cancer

Cancer: Kepiting
21 Juni - 22 Juli
Elemen: Air
Penguasa: Bulan

BACA JUGA:  Hoki Lebaran, Simak Peruntungan Mei Zodiak Pisces, Libra, Virgo

Zodiak Cancer, rencana perjalanan yang sudah dipersiapkan selama berbulan-bulan kemungkinan besar akan tertunda.

Padahal, Cancer sudah menantikan perjalanan yang memberi kesenangan dan kepuasan.

BACA JUGA:  Hari Penuh Berkah, Intip Peruntungan 3 Zodiak Saat Lebaran

Meski merasa sedih, zodiak Cancer harus terus bersabar hingga keadaan menjadi lebih baik.

Asmara: Cancer, terlalu sibuk bekerja membuat kamu tidak memiliki waktu untuk pasangan.

BACA JUGA:  Hoki Lebaran, Intip Peruntungan Zodiak Virgo, Taurus, Cancer

Walaupun begitu, tetap sempatkan waktu untuk berkomunikasi dengan pasangan, jangan sampai melupakannya secara sepihak.

Karier: Zodiak Cancer, hokimu di depan mata. Tanpa alasan yang jelas, atasan tiba-tiba mengajak kamu untuk berbicara empat mata.

Cancer, walaupun tidak tahu topik apa yang akan dibicarakan, usahakan untuk tetap berkata jujur tentang apa yang terjadi di lingkungan kantor.

2. Aries

Aries: Domba Jantan
21 Maret - 19 April
Elemen: Api
Penguasa: Mars

Zodiak Aries, pekerjaan akan menghabiskan waktu dan energimu hari ini.

Selain itu, zodiak Aries juga akan menemui berbagai macam hambatan. Oleh sebab itu, Kamu jangan mudah menyerah.

Akan ada saingan yang muncul untuk merusak reputasi dan membuat zodiak Aries seolah-olah tidak kompeten.

Zodiak Aries, pada akhirnya, kamu terbukti terlalu pintar untuk membiarkan sainganmu berhasil dengan motif jahat mereka.

Zodiak Aries akan menunjukkan bahwa kamu memiliki semua yang diperlukan untuk menjadi pemenang.

Asmara: Zodiak Aries, Kamu harus waspada, kepercayaan yang kamu berikan ternyata bisa di salah gunakan oleh pasangan.

Sikap Aries yang benar-benar memercayainya dimanfaatkan pasangan untuk mencari pelarian bersama orang ketiga.

Karier: Zodiak Aries, hokimu ada di depan mata, jangan sia-siakan.

Kinerja baik yang kamu tunjukkan, membuat atasan memercayaimu untuk menjadi wakil perusahaan dalam sebuah pertemuan penting.

Aries boleh berbangga, dan manfaatkan ini sebagai ajang untuk lebih menggali ilmu.

3. Aquarius

Aquarius: Pembawa Air
20 Januari - 18 Februari
Elemen: Udara
Penguasa: Uranus

Zodiak Aquarius, akan ada pengeluaran besar hari ini. Aquarius perlu ingat bahwa uang dan waktu enggak akan pernah kembali. Jadi, jangan pernah sia-siakan.

Aquarius, ada pengeluaran besar di sakumu, dan sudah saatnya kamu mencari solusi untuk mengembalikannya.

Zodiak Aquarius, Kamu kemungkinan besar akan mendapatkan rezeki nomplok dari tempat yang tak diduga. Hokimu ada di depan mata.

Zodiak Aquarius, ingatlah bahwa waktu adalah uang dan waktu tidak pernah kembali.

Asmara: Jika zodiak Aquarius sedang merasa bosan dengan pasangan, mencari pelarian dengan orang lain bukanlah solusi yang terbaik.

Aquarius lebih baik mengutarakan kepada pasangan tentang apa yang kamu rasakan dan cari jalan keluarnya bersama.

Karier: Zodiak Aquarius, ada beberapa sumber pemasukan baru yang akan memberikan kamu keuntungan yang maksimal.

Jangan hamburkan uang tersebut untuk hal-hal yang hanya keinginan semata.

Ramalan yang dibuat belum tentu sepenuhnya benar, tetapi kamu bisa mengambil sisi baiknya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co